Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Bekasi, Bekasi Selatan, Tebet
Belum Genap Sebulan Meluncur, Maka Mulai Kirim Motor Listrik ke Konsumen
Voi.id
Jenis Media: News

JAKARTA - Maka Motors telah melakukan pengiriman produk pertamanya yaitu Cavalry ke konsumen, yang menjadi bukti nyata komitmen perusahaan untuk memberikan kepastian dan ketersediaan produk.
Pengiriman perdana dilakukan hari Senin lalu kepada konsumen yang berdomisili di daerah Tebet Jakarta, dan Bekasi Selatan. Pengiriman ini sekaligus memberikan kepastian kepada konsumen yang berminat membeli motor listrik Maka.
CEO Maka Motors Raditya Wibowo, mengatakan bahwa perusahaan serius menggarap pasar roda dua dan berkomitmen untuk menyediakan produk yang tidak hanya berkualitas tapi juga selalu tersedia di pasar.
"Sesuai yang kami janjikan waktu launching, kami sudah melakukan pengiriman Maka Cavalry ke beberapa konsumen pertama kami bulan ini. Jadi konsumen tidak perlu ragu dan khawatir, karena Maka Cavalry selalu siap diantar ke mana pun tempat tinggal konsumen," katanya, dalam keterangan resminya yang diterima, Rabu, 12 Februari.
Lebih lanjut ia mengatakan, ini baru pengiriman awal ke beberapa konsumen, dan minggu ini akan kembali kirim unit lainya untuk yang sudah memesan.
"Antriannya cukup panjang. Tapi kami akan selalu pastikan kalau pengirimannya tepat waktu. Jadi untuk konsumen yang sudah memesan, harap bersabar karena sebentar lagi unitnya akan dikirim," tambahnya.
Seperti diketahui, sejak peluncurannya pada 15 Januari lalu, Maka Cavalry mendapat sambutan hangat, banyak yang antusias dan penasaran dengan performa hingga kualitas Maka Cavalry.
Di sisi lain, sempat muncul kekhawatiran mengenai ketersediaan produk dan ketidakjelasan pengiriman serta belum adanya kepastian terkait kebijakan subsidi pemerintah. Namun, Maka Motors membuktikan komitmennya dengan terus bergerak maju
Sentimen: positif (66.7%)