Sentimen
Undefined (0%)
30 Des 2024 : 16.19
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Semarang

Kasus: Insiden penembakan, penembakan, Tawuran

Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar Dimutasi, Ini Alasannya

30 Des 2024 : 16.19 Views 11

Espos.id Espos.id Jenis Media: Jateng

Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar Dimutasi, Ini Alasannya

Esposin, SEMARANG – Setelah hampir lima tahun menjabat sebagai Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Irwan Anwar akhirnya dimutasi. Polda Jawa Tengah menyebut mutasi ini sebagai bagian dari tour of duty rutin. Namun, desakan publik agar Irwan dicopot sempat mencuat menyusul kasus penembakan siswa SMKN 4 Semarang yang menuai kontroversi.

Informasi yang diterima, Kombes Pol Irwan Anwar dirotasi menjadi Kalemkonprofpol Waketbidkernadiansmas STIK Lemdiklat. Mutasi tersebut diumumkan pada Minggu (29/12/2024) bersamaan dengan rotasi 36 pejabat kepolisian lainnya.

Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, mengonfirmasi pergantian ini dan menegaskan bahwa rotasi adalah hal yang lumrah dalam kepolisian.

“Iya, benar. Rotasi biasa dalam rangka tour of duty dan tour of area,” ujar Artanto melalui pesan singkat, Senin (30/12/2024).

Kasus Penembakan yang Menghebohkan

Nama Kombes Pol Irwan Anwar menjadi sorotan publik setelah memberikan pernyataan berbeda terkait insiden penembakan seorang siswa SMKN 4 Semarang, GRO, 17, oleh Aipda Robig Zainudin.

Irwan sebelumnya menyebut bahwa penembakan terjadi karena GRO dan kelompoknya menyerang petugas. Namun, Kabid Propam Polda Jateng, Kombes Pol Aris Suprioyono, mengungkap fakta berbeda bahwa penembakan terjadi karena GRO memepet kendaraan pelaku, bukan akibat tawuran seperti yang dinarasikan Irwan.

Ketidaksesuaian informasi ini memicu aksi protes dari berbagai elemen masyarakat, termasuk aksi Kamisan di depan Mapolda Jawa Tengah, yang menuntut pertanggungjawaban Kombes Pol Irwan Anwar.

Sanksi untuk Pelaku Penembakan

Sementara itu, Aipda Robig Zainudin telah dijatuhi sanksi Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH) dalam sidang kode etik pada Senin (9/12/2024). Statusnya juga dinaikkan menjadi tersangka atas penembakan yang menyebabkan GRO tewas.

Dengan rotasi jabatan ini, diharapkan Polrestabes Semarang dapat memperkuat kembali kepercayaan masyarakat. Kombes Pol Irwan Anwar meninggalkan jejak panjang selama hampir lima tahun memimpin, meski berakhir dengan sejumlah kontroversi.

 

Sentimen: neutral (0%)