Sentimen
Positif (49%)
23 Des 2024 : 10.10
Tokoh Terkait

Panama Marah ke Trump yang Ancam Rebut Terusan: Selamanya Milik Kami

23 Des 2024 : 10.10 Views 17

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Internasional

Panama Marah ke Trump yang Ancam Rebut Terusan: Selamanya Milik Kami

Jakarta, CNN Indonesia --

Presiden Panama Joe Raul Mulino membalas ancaman Presiden terpilih Amerika Serikat Donald Trump yang ingin mengambil alih Terusan Panama.

Mulino menolak untuk menyerahkan terusan itu ke Trump. Sementara itu, Trump berdalih ingin merebut Terusan Panama karena tarif semakin mahal.

"Setiap meter persegi Terusan Panama dan wilayah sekitarnya adalah milik Panama dan akan terus menjadi milik Panama," kata Mulino dalam pernyataan video di X, Minggu (22/12).

Pernyataan Mulino ini merespons Trump yang mengancam akan mengambil alih kendali Terusan Panama gegara kapal-kapal AS dipatok biaya mahal tiap melewati jalur tersebut.

Trump menilai penerapan biaya itu tak adil. Ia pun mengatakan jika Panama tak bisa memastikan operasi yang aman, efisien, dan andal maka Terusan Panama mesti dikembalikan ke AS.

"Kami akan menuntut agar Terusan Panama dikembalikan kepada kami, secara penuh, dan tanpa pertanyaan," ujar Trump di media sosialnya, Truth Social, pada Sabtu (21/12).

Trump juga mengeluhkan soal pengaruh China yang berkembang di sekitar terusan. Situasi ini mengkhawatirkan bagi kepentingan AS yang bisnisnya bergantung pada Terusan Panama karena menjadi rute untuk mentransfer barang antara Samudera Atlantik dan Pasifik.

"Terusan Panama ini semata-mata tanggung jawab Panama, bukan China atau siapa pun. Kami tidak akan dan tidak akan pernah membiarkannya jatuh ke tangan yang salah," seru Trump.

Terkait ini, Mulino menegaskan bahwa tak ada satu pun negara yang memiliki kendali terhadap Terusan Panama.

"Terusan Panama tak punya kendali langsung maupun tidak langsung dari China, Uni Eropa, Amerika Serikat, atau negara mana pun," kata Mulino.

"Sebagai orang Panama, saya menolak segala bentuk manifestasi yang memutarbalikkan kenyataan ini," ucapnya.

Terusan Panama merupakan jalur maritim vital yang penyelesaiannya dibantu AS pada 1914 lalu. AS mengembalikan jalur ini ke Panama berdasarkan perjanjian yang diteken Presiden Jimmy Carter pada 1977.

Panama kemudian mengambil alih seutuhnya terusan tersebut pada 1999.

Pengguna utama jalur tersebut yakni Amerika Serikat, China, Jepang, dan Korea Selatan.

Otoritas Terusan Panama melaporkan jalur perairan tersebut memperoleh pendapatan rekor hampir US$5 miliar atau sekitar Rp80 triliun pada 2023.

Trump sementara itu telah membalas pernyataan Mulino melalui Truth Social. Ia menantang Mulino untuk membuktikannya.

"Kita lihat saja nanti," tulis Trump pada Minggu (22/12).

(blq/rds)

[Gambas:Video CNN]

Sentimen: positif (49.9%)