Sentimen
Undefined (0%)
21 Des 2024 : 14.53
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Semarang

Tokoh Terkait
Hevearita Gunaryanti Rahayu

Hevearita Gunaryanti Rahayu

Revitalisasi Gereja Blenduk Semarang Dikebut, Ditarget Rampung Sebelum Natal

21 Des 2024 : 14.53 Views 5

Espos.id Espos.id Jenis Media: Jateng

Revitalisasi Gereja Blenduk Semarang Dikebut, Ditarget Rampung Sebelum Natal

Esposin, SEMARANG – Revitalisasi salah satu bangunan iconik yang berada di Kawasan Kota Lama Semarang yakni Gereja Blenduk tengah dikebut. Proyek perbaikan tersebut ditargetkan selesai sebelum perayaan Natal 2024.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu alias Mbak. Walaupun proyek revitalisasi Gereja Blenduk merupakan tanggung jawab Kementerian Pekerjaan Umum, Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang tetap melakukan monitor terhadap perkembangan proyek tersebut.

Sejak dilakukan revitalisasi pada 8 Mei 2024, sebagian bangunan Gereja Blenduk tertutup oleh pagar seng. Sehingga wisatawan yang berlibur ke Kota Semarang kurang puas berswafoto dengan latar belakang Gereja Blenduk karena penampakannya kurang estetik.

“Saya mendengar karena revitalisasi (Gereja Blenduk) ini bukan kewenangan Pemkot Semarang, bulan Desember ini sudah selesai dan sebelum Natal masyarakat sudah bisa melihat atau foto-foto,” ucap Mbak Ita saat ditemui Espos, Sabtu (21/12/2024).

Kendati proses revitalisasi selesai dalam waktu dekat dan pagar-pagar seng bakal segera dicopot. Mbak Ita memperkirakan Gereja Blenduk belum bisa digunakan untuk ibadah Natal tahun ini.

“Sepertinya untuk ibadah Natal belum bisa digunakan. Jemaahnya akan beribadah di Warehouse Borsumy. Namun untuk bagian luar Gereja Blenduk sudah bisa dinikmati wisatawan,” terangnya.

Pada momentum libur panjang Natal dan Tahun Baru 2025 (Nataru), Mbak Ita memprediksi Kota Lama Semarang masih menjadi destinasi favorit yang bakal dikunjungi wisatawan. Pihaknya juga telah memasang spot-spot baru seperti pohon natal untuk mempercantik kawasan tersebut.

Maka dari itu, Mbak Ita berharap wisatawan yang berlibur ke Kota Lama Semarang diimbau untuk tertib hingga menjaga kebersihan. “Area Sleko kemarin dapat bantuan dari Menteri PU untuk revitalisasi, sekarang sudah cantik dan bersih,” paparnya.

Berdasarkan informasi sebelumnya, diketahui proses revitalisasi Gereja Blenduk memakan anggaran sebesar Rp26,235 miliar dengan tenggang waktu penyelesaian selama 238 hari.

Sentimen: neutral (0%)