Sentimen
Positif (96%)
17 Des 2024 : 06.50
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Menteng, Ogan Komering Ulu

TTP Kemendes PDTT Kabupaten Oku Timur Semangat Ikuti Uji Kompetensi

17 Des 2024 : 06.50 Views 16

Radarbangsa.com Radarbangsa.com Jenis Media: News

TTP Kemendes PDTT Kabupaten Oku Timur Semangat Ikuti Uji Kompetensi

RADARBANGSA.COM - Tenaga Pendamping Profesional Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Republik Indonesia (Kemendes PDTT) Kabupaten Oku Timur, Provinsi Sumatera Selatan, menunjukan semangat saat mengikuti Uji Kompetensi, melalui Lembaga Sertifikasi Profesi Profesional Desa Buana (LSP PRODB). Hal ini terlihat selama menjalani proses antri, melalui proses uji kompetensi hingga berhasil mendapatkan rekomendasi kompeten, meraka tidak menunjukkan ketegangan sama sekali.

"Selama saya amati, mereka para TPP Kemendesa PDTT sangat semangat mengikuti, tidak tegang. Lebih dari itu mereka juga kompak, saling support antar TPP selama mempersiapkan uji kompetensi bersama kami," ungkap Ketua LSP Profesional Desa Buana Khafif Sirojuddin, di sela-sela uji kompetinsi, Minggu 15 Desember 2024.

Khafif menilai, adanya semangat dan kekompakan para TPP Kemendesa PDTT menunjukan bahwa para pedamping desa benar-benar siap mengikuti uji kompetensi. Mereka siap menunjukan bukti kinerjanya dengan dokumen portofolio yang dikumpulkan.

“Bahkan mereka pro aktif saling tanya antar sesama TPP sebelum ujian. Mereka juga terlihat diskusi intens sebelum masuk ke ruang Uji Kompetensi," terang Khafif Sirojuddin.

Lebih lanjut, dirinya juga menangkap kesan ada perasaan lega dan puas setelah direkomendasikan berhasil kompeten. Artinya, tutur Khafif, kinerja dan kompetensi mereka sebagai TPP Kemendesa PDTT, benar-benar mencapai standard ketentuan sektor (Kementerian Desa).

Pada kesempatan berbeda, Rois Sholeh (Koordinator Kabupaten) TPP Kemendesa PDTT Kabupaten Oku Timur mengungkapkan kesan baik setelah mengikuti Uji Kompetensi bersama LSP PRODB. Diakuinya, setelah mengikuti Uji Kompetensi, ia mendapatkan tambahan wawasan tentang standar kompetensi yang harus dimilikinya.

"Saya jadi merasa lebih percaya diri dalam menjalankan tugas ke depan," ungkap Rois Sholeh.

Hal sama disampaikan Azis Sanjani, TPP Kemendesa PDTT Kabupaten Oku Timur. Ia selama ini merasa gugup ketika mendengar uji kompetensi.

Namun, begitu Azis hadir di Tempat Uji Kompetensi (TUK) dengan penyelenggara LSP Profesional Desa Buana, ia merasa lebih tenang karena mendapatkan cerita dari temannya yang sudah melalui Uji kompetensi.

"Saya ucapkan terimakasih kepada LSP PRODB telah menfasilitasi kami, semoga pendamping desa dan saya doakan juga semuanya jaya," tutup Azis.

Untuk diketahui, pelaksanaan uji kompetensi TTP Kemendesa PDTT, dilaksanakan pada Jum’at-Minggu, 13 s.d 15 Desember 2024, diikuti oleh 60 peserta, dan TUK bertempat di Hotel Belitang Alamat Jl. Menteng Raya, Sidodadi, Kec. Belitang, Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur, Sumatera Selatan 32382.

Sentimen: positif (96.6%)