Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Kab/Kota: Solo
Tokoh Terkait
Slamet Riyadi
Wah! Dekan FISIP Unisri Solo Jadi Staf Khusus Wapres Gibran Rakabuming Raka
Espos.id Jenis Media: Solopos
Esposin, SOLO -- Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Solo, Dr Drs Suwardi MSi, diangkat sebagai Staf Khusus (Stafsus) Wakil Presiden (Wapres), Gibran Rakabuming Raka.
Dia mulai aktif bekerja pada Senin (9/12/2024) setelah pada hari yang sama mendapat arahan dari Wapres. Informasi tersebut dikonfirmasi Suwardi saat diwawancarai Espos, Selasa (10/12/2024) sore.
"Keppres saya ditandatangani 29 November 2024 dan hari Senin kemarin saya berangkat ke Jakarta untuk memperoleh pengarahan dari Mas Wapres terkait posisi saya sebagai Stafsus Wapres," ujar dia.
Suwardi mengungkapkan ia menjadi akademisi atau dosen sejak tahun 1993. Pengabdian selama lebih kurang 31 tahun di bidang pendidikan tinggi akhirnya mendapat kepercayaan dari Wapres.
"Saya jadi dosen sejak 1993, kira-kira sudah 31 tahun lalu. Jadi memang sudah lama ya. Jabatan terakhir saya dekan. Karena ada penugasan di Jakarta, saya mengundurkan diri," terang dia.
Suwardi sudah menyampaikan permohonan pengunduran dirinya sebagai dosen dan dekan kepada Rektor Unisri melalui pesan WhatsApp (WA) pada Kamis (5/12/2024). Dalam waktu dekat dia akan menyerahkan surat tertulisnya.
"Saya segera ke kampus dan akan menyampaikan secara tertulis kepada Rektor tentang pengunduran diri saya sebagai Dekan. Tapi sebelumnya Rektor sudah saya beritahu lewat pesan WA," jelas dia.
Suwardi bukanlah figur baru di dunia akademisi maupun perpolitikan Soloraya. Dia kerap merilis hasil survei tentang berbagai event politik, utamanya terkait momen Pilkada Solo.
Suwardi juga kerap melontarkan pernyataannya tentang dinamika politik yang terjadi, baik lokal maupun nasional. Dia juga merupakan founder dari Lembaga Solo Raya Polling yang aktif melakukan survei.
Sentimen: neutral (0%)