Sentimen
Undefined (0%)
9 Des 2024 : 16.54
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Honda

BUMN: PDAM

Kab/Kota: Solo

PDAM Solo Undi Gebyar Pelanggan 2024, Ini Pemenang Hadiah 4 Motor dan 4 TV LED

9 Des 2024 : 16.54 Views 17

Espos.id Espos.id Jenis Media: Solopos

PDAM Solo Undi Gebyar Pelanggan 2024, Ini Pemenang Hadiah 4 Motor dan 4 TV LED

Esposin, SOLO -- Perumda Air Minum atau PDAM Toya Wening Solo menggelar pengundian Gebyar Pelanggan 2024 dengan hadiah empat unit sepeda motor Honda Beat dan empat unit TV LED 32" di kantor pusat PDAM Solo, Jl Adi Sucipto, Solo, Senin (9/12/2024).

Acara ini digelar untuk memberikan apresiasi dan motivasi bagi pelanggan agar membayar tagihan air minum dan air limbah tepat waktu setiap bulannya. Gebyar Pelanggan 2024 diikuti dua jenis pelanggan yakni pelanggan air minum dan air limbah.

Mereka yang tidak pernah telat membayar tagihan selama 2024 dan bukan pegawai PDAM Solo berhak mengikuti undian tersebut. Total ada 1.887 pelanggan air bersih dan 675 pelanggan air limbah yang ikut dalam program ini.

Pengundian dilakukan secara acak melalui metode komputerisasi yang dibagi menjadi empat segmen, mulai dari pelanggan area Solo utara, Solo selatan, Solo tengah, dan pelanggan air limbah.

Pengundian juga disaksikan perwakilan dari Dinas Sosial Jawa Tengah, Dinas Sosial Solo, kepolisian, TNI, dan notaris. Berikut daftar pemenang hadiah empat unit sepeda motor Honda Beat dan empat unit TV LED:

Hadiah Nomor Pelanggan PDAM Nama
Honda Beat 00082017 Nunung Mulat A.
Honda Beat 00048350 Linawati
Honda Beat 00006400 Godimin
Honda Beat 10420150 Subandono
TV LED 32" 00047511 Haryono SH
TV LED 32" 00017470 Karlina Wijayanti H.
TV LED 32" 00041433 Suwarni
TV LED 32" 30620023 S. Hartoyo

Bagi pelanggan yang beruntung diminta segera datang ke kantor PDAM dengan membawa kartu identitas dan bukti pembayaran terakhir tagihan air minum atau air limbah. Jika dalam kurun waktu 60 hari hadiah tidak diambil akan dianggap hangus dan diserahkan ke Dinas Sosial.

Direktur Utama PDAM Toya Wening Solo, Agustan, mengatakan program ini ditujukan untuk meningkatkan motivasi dan kesadaran para pelanggan air minum dan air limbah agar membayar tagihan tepat waktu tiap bulannya, yakni tanggal 1-20. Selain itu, juga sebagai upaya untuk memberikan apresiasi bagi para pelanggan yang tertib membayar tepat waktu.

“Layanan pembayaran tagihan air dan limbah PDAM Solo sudah kami dekatkan ke masyarakat. Masyarakat bisa membayar melalui aplikasi PDAM Info dan lewat minimarket terdekat. Namun kami juga tetap melayani bilamana masyarakat mau datang langsung ke kantor PDAM Solo di Jl Adi Sucipto No 143 Laweyan, Solo. Harapannya dengan kemudahan tersebut masyarakat bisa bayar tepat waktu” kata dia saat diwawancarai Espos seusai acara.

Agustan memastikan Gebyar Pelanggan akan diadakan lagi tahun mendatang. Adapun hadiahnya dalam bentuk apa, dia mengaku masih perlu pembahasan lebih lanjut.

“Tahun depan ada, apakah hadiahnya sama atau lebih diperbanyak, masih perlu dibahas dulu. Gebyar Pelanggan ini penting karena wujud apresiasi kepada pelanggan yang disiplin membayar,” tegas dia.

Sentimen: neutral (0%)