Tim MER-C Tiba Selamat di Public Aid Hospital Gaza
Voi.id Jenis Media: News
JAKARTA - Kementerian Luar Negeri terus berkoordinasi dengan Medical Emergency Rescue Committee (MER-C) terkait keberadaan dan keselamatan tim medis mereka di Gaza, yang saat ini tiba dengan selamat di Public Aid Hospital Gaza.
"Enam tenaga medis MER-C saat ini telah tiba dengan selamat di Public Aid Hospital di Gaza dan melanjutkan tugas kemanusiaan di fasilitas kesehatan tersebut," kata Direktur Pelindungan WNI dan BHI Kemlu RI Judha Nugraha dilansir ANTARA, Sabtu, 7 Desember.
Judha mengatakan melalui koordinasi dengan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), tim medis MER-C ditempatkan di Rumah Sakit Kamal Adwan di Beit Lahia di Gaza Utara sejak 1 Desember.
Selanjutnya, kata Judha, tim medis MER-C diminta meninggalkan RS Kamal Adwan pada Jumat (6/12).
Kondisi tim medis MER-C juga diungkapkan Direktur Informasi dan Media Hartyo Harkomoyo, yang menyebutkan enam orang sudah tiba di Public Aid Hospital dan satu orang lagi berada di posko MER-C di Deiral Balah.
Kemlu RI bersama Kedutaan Besar RI (KBRI) di Amman akan terus memonitor keselamatan para relawan MER-C di Gaza.
Sentimen: positif (72.7%)