Sentimen
Undefined (0%)
24 Nov 2024 : 04.21

Masa Kampanye Berakhir, Cawawali Solo Bambang Gage Terjun Langsung Copoti APK

24 Nov 2024 : 11.21 Views 1

Espos.id Espos.id Jenis Media: Solopos

Masa Kampanye Berakhir, Cawawali Solo Bambang Gage Terjun Langsung Copoti APK

Esposin, SOLO -- Calon Wakil Wali Kota (Cawawali) nomor urut 1 di Pilkada Solo 2024, Bambang "Gage" Nugroho, terjun langsung untuk mencopoti alat peraga kampanye (APK) seiring berakhirnya masa kampanye, Sabtu (23/11/2024) malam.

Bambang mencopot APK secara mandiri di wilayah Laweyan, Sondakan, Mutihan, dan Pajang setelah menikmati salah satu kuliner legenda khas Kota Solo, Wedangan Pak Basuki. Sebelumnya, Bambang menutup rangkaian kampanye bersama masyarakat Tegalrejo, Jebres, Solo.

Bambang mengatakan pencopotan APK secara mandiri dilakukan karena ingin menghormati peraturan mengenai kampanye. Bambang mengajak relawan mencopoti APK secara mandiri.

"Ini juga bentuk edukasi politik, bahwa berpolitik itu juga harus taat terhadap peraturan perundang-undangan," jelas Bambang melalui keterangan tertulis yang diterima Espos, Minggu (24/11/2024).

Bambang mengapresiasi warga Solo yang telah berpartisipasi dalam kegiatan kampanye pasangan Teguh Prakosa-Bambang "Gage" Nugroho. 

"Saya juga meminta maaf jika selama kegiatan kampanye kami mengganggu aktivitas warga dan menyebabkan kemacetan atau keramaian. Juga untuk APK mungkin ada yang merasa terganggu karena keberadaannya bertebaran di Kota Solo," ungkap Bambang.

Diberitakan Espos sebelumnya, ribuan warga memadati enam lokasi berbeda di lima wilayah kecamatan Kota Solo untuk mengikuti jalan sehat bersama Teguh Prakosa-Bambang Nugroho, Sabtu (23/11/2024) pagi. 

Penyelenggara acara melalui siaran persnya menyebut kegiatan yang merupakan puncak kampanye pasangan Cawali-Cawawali nomor urut 1 tersebut diikuti lebih dari 12.000 orang.

"Kegiatan ini untuk menjaga ritme dan semangat teman-teman struktural partai dan tim pemenangan yang sudah bekerja keras sejak Pileg [Pemilu Legislatif]," ungkap Teguh seusai jalan sehat di Lapangan Sewu, Jebres.

Acara itu melibatkan semua elemen struktural partai, termasuk DPC, PAC, ranting, anak ranting, satuan tugas (satgas), sayap partai, tim sukses dari anggota dewan dari PDIP.  

Teguh menekankan pentingnya untuk menjangkau kelompok Gen Z dengan kampanye langsung. "Kami tetap melakukan pendekatan langsung hingga akhir kampanye untuk meyakinkan mereka," kata dia.

Sentimen: neutral (0%)