Sentimen
24 Nov 2024 : 13.20
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Karanganyar, Probolinggo, Surabaya
Tokoh Terkait
Liburan Hemat ke Pantai Karang Anom Probolinggo, Cuma Rp 5 Ribu Surabaya 24 November 2024
24 Nov 2024 : 20.20
Views 1
Kompas.com Jenis Media: Regional
Liburan Hemat ke Pantai Karang Anom Probolinggo, Cuma Rp 5 Ribu
Tim Redaksi
PROBOLINGGO, KOMPAS.com
– Ratusan warga desa berbondong-bondong mengunjungi
Pantai Karang Anom
, destinasi wisata baru yang baru saja dibuka untuk umum, Minggu (23/11/2024).
Pantai ini terletak di Desa Karanganyar Paiton, Kabupaten
Probolinggo
, dan telah menjadi salah satu tempat favorit baru bagi para pelancong.
Konsep wisata yang ditawarkan di Pantai Karang Anom adalah keindahan alam yang masih alami, dengan pasir bersih dan air laut yang jernih.
Warga desa setempat dan desa-desa sekitarnya memanfaatkan momen liburan akhir pekan untuk bersantai, berolahraga, dan menikmati kuliner lokal yang disajikan di sekitar area pantai.
"Pantai Karang Anom sangat menawan. Saya datang bersama keluarga dan kami sangat menikmati suasana di sini. Pantainya bersih dan pengelolaannya juga sangat baik," ungkap Siraj (41), salah satu pengunjung.
Pantai Karang Anom juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti area parkir yang luas, gazebo, dan spot foto
Instagramable
, yang membuat pengunjung semakin betah berlama-lama di sana.
Banyaknya warung makan yang menawarkan hidangan laut segar dan minuman khas lokal turut menambah daya tarik bagi pengunjung.
Agus, warga Desa Randutatah, desa tetangga Karanganyar, juga memilih untuk berlibur ke Pantai Karang Anom, yang hanya berjarak ratusan meter dari rumahnya.
Dengan membayar parkir sebesar Rp 5 ribu, dia dan keluarganya bisa mandi dan bersantai di pantai, duduk di atas pasir beralas baliho bekas.
"Dari pada jauh-jauh liburan ke pantai luar kota, di sini saja. Kalau liburan ke laut tidak cukup Rp 250 ribu. Makanan dan minuman bisa bawa dari rumah. Yang penting liburan, meski murah," tandas Agus.
Pihak pengelola pantai juga mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan dan kelestarian alam, dengan mengimbau pengunjung agar tidak membuang sampah sembarangan.
Beberapa aksi sosial, seperti penanaman pohon di sekitar area pantai, juga dilakukan untuk mendukung program pelestarian lingkungan.
Dengan keindahan yang ditawarkan, Pantai Karang Anom diharapkan dapat menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Kabupaten Probolinggo dan memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat setempat.
Pantai ini baru saja diresmikan, dan Kepala Desa Karanganyar, Mahfud, mengungkapkan bahwa pantai tersebut merupakan bagian dari program Desa Berdaya.
"Desa Karanganyar sedang membangun desa wisata berupa Pantai Karang Anom. Selain untuk memberdayakan masyarakat dusun Karang Anom, pantai ini juga bertujuan meningkatkan perekonomian warga."
"Infrastruktur masih perlu banyak penyempurnaan. Mudah-mudahan bisa dibantu Pemkab Probolinggo dan Pemprov Jawa Timur."
"Uang parkir Rp 5 ribu nanti digunakan untuk penambahan fasilitas pantai yang saat ini masih ala kadarnya," kata Mahfud.
Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Sentimen: positif (100%)