Gus Abduh Minta Kejagung Tak Tebang Pilih Penanganan Kasus Impor Gula
Radarbangsa.com Jenis Media: News
M. Isa | Jum'at, 15/11/2024 15:59 WIB
RADARBANGSA.COM - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah mengingatkan Kejaksaan Agung (Kejagung) untuk tidak tebang pilih dalam menangani kasus kejahatan terkait impor gula dan impor lainnya.
Hal ini disampaikan Gus Abduh-sapaan akrabnya saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi III DPR RI dengan Kejagung di Komplek Parlemen DPR, Senayan, Jakarta, Rabu, 13 November 2024.
“Yang kita garis bawahi adalah keseriusan Kejagung membongkar semua kejahatan impor dengan tidak tebang pilih,” ujar Gus Abduh.
Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu menjelaskan bahwa hampir semua kejahatan impor yang terjadi di Indonesia polanya hampir sama, seperti impor gula, impor daging atau impor yang lainnya. Menurunya, jika Kejagung dapat lebih serius mengatasi kejahatan korupsi dari impor ini, akan banyak uang negara yang dapat diselamatkan.
“Kejahatan korupsi dari impor itu memang fantastis, dari gula, dari impor lainnya bisa menyelamatkan uang negara yang lebih dari kejahatan lainnya. Pertanyaannya apakah Kejagung serius untuk membongkarnya?” tegas legislator asal Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Tengah (Jateng) VI itu.
Sentimen: negatif (93.8%)