Sentimen
Negatif (100%)
9 Nov 2024 : 12.02
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Amsterdam, Serang, Tel Aviv

Warga Israel Serang Rumah Berbendera Palestina di Amsterdam Sebelum Bentrok

9 Nov 2024 : 19.02 Views 1

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Warga Israel Serang Rumah Berbendera Palestina di Amsterdam Sebelum Bentrok

Senada dengan keterangan itu, Asosiasi Sepak Bola Palestina (PFA) yang merilis pernyataan menyebut aksi kekerasan dimulai dengan "penghasutan tercela untuk kekerasan, rasisme anti-Palestina, dan Islamofobia yang disampaikan penggemar Maccabi Tel Aviv."

Disebutkan PFA bahwa para penggemar klub sepak bola Maccabi Tel Aviv "menyerang rumah-rumah dan toko-toko yang mengibarkan bendera Palestina". PFA menyatakan pihaknya masih menunggu "tindakan nyata" dari badan sepak bola dunia FIFA sebagai respons atas banyaknya bukti yang diberikan.

Sedikitnya 62 tersangka ditangkap terkait bentrokan tersebut. Namun Kepala Kepolisian Amsterdam Peter Holla, seperti dilansir AFP, menyampaikan pernyataan yang mendukung tuduhan PFA, dengan menyebut telah terjadi "insiden di kedua pihak" pada Rabu (6/11) waktu setempat, atau 24 jam sebelum pertandingan digelar di Amsterdam.

Holla menyebut supporter klub sepak bola Israel Maccabi Tel Aviv "mencopot bendera dari fasad bangunan di Rokin dan mereka menghancurkan sebuah taksi". Dia juga menyebut adanya aksi pembakaran bendera Palestina.

"Bendera Palestina dibakar di area Dam (Square)," sebutnya, merujuk pada alun-alun pusat kota Amsterdam.

Dalam adegan yang menunjukkan ketegangan itu, sebuah video di media sosial, yang direkam pada Kamis (7/11), namun belum diverifikasi menunjukkan beberapa supporter klub Maccabi Tel Aviv berteriak dalam bahasa Ibrani menggunakan kata-kata vulgar: "Biarkan IDF (militer Israel-red) menang! Kita akan menghancurkan orang-orang Arab!"

Laporan kontributor Al Jazeera, Step Vaessen, dari Amsterdam menyebut bentrokan yang pecah pada Kamis (7/11) malam merupakan akibat dari ketegangan yang meningkat selama beberapa hari sebelumnya.

"Ratusan supporter Maccabi Tel Aviv datang ke Amsterdam, menggelar aksi yang sangat vokal di alun-alun sebelum kejadian, mengibarkan bendera Israel, dan juga mencabut bendera Palestina," sebutnya.

Sementara PM Belanda Dick Schoof mengecam keras bentrokan itu sebagai serangan anti-semitisme dan berjanji akan menindak para pelakunya.


(nvc/idh)

Sentimen: negatif (100%)