Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Kab/Kota: Gunung, Karanganyar, Semarang, Solo
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Megawati Akan Turun ke Solo, Kawal Andhika-Hendi
JPNN.com Jenis Media: Regional
Jumat, 08 November 2024 – 08:50 WIB
Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah Hendrar Prihadi atau Hendi saat diwawancarai di Colomadu Solo, Kamis (7/11/2024). Foto: Romensy Augustino/JPNN.com
jateng.jpnn.com, SOLO - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jawa Tengah (Jateng) nomor urut 1 Hendrar Prihadi (Hendi) menyebut Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri akan kembali turun gunung di Pilkada 2024.
Megawati diagendakan turun ke Kota Solo setelah juga ikut turun di Semarang beberapa waktu lalu.
“Bu Mega sudah turun ke Semarang dua minggu lalu, tepatnya tanggal berapa saya lupa. Kemudian direncanakan tanggal 21 (November) ke Solo, jadi setelah Semarang beliau direncanakan ke Solo,” kata Hendi kepada awak media di Benyo Kopi, Colomadu, Karanganyar, Kamis (7/11) malam.
Hendi mengatakan Megawati direncanakan ke Solo menjelang pencoblosan. Dia menegaskan kedatangan Mega ke Jawa Tengah untuk memastikan kesolidan dan kekompakan struktur maupun relawan.
“Namun, nanti kami lihat lagi tanggal pastinya turun ke Jawa Tengah lagi untuk memastikan kesolidan, kekompakan, teman-teman struktur maupun sukarelawan yang memenangkan khususnya Andika-Hendi,” ungkapnya.
Hendi menampik turunnya Megawati ke Jawa Tengah khusunya di Solo bukan karena pasangan lain, yakni Ahmad Luthfi-Taj Yasin mendapat dukungan dari Prabowo Subianto dan Joko Widodo.
“Enggak (turun karena Luthfi-Taj Yasin dapat dukungan Prabowo Jokowi). Semua mempunyai anak masing-masing, Bu Mega mempunyai anak-anak di Jateng yang harus ditengok, kemudian juga pak pasangan sebelah punya kewajiban bersilaturahmi ke beliau nggak papa, sah-sah saja, kami juga lakukan audiensi dengan para tokoh dan anak muda,” bebernya.
Sementara itu, dirinya mengaku bahwa pertemuan antara Ahmad Luthfi-Taj Yasin dengan Prabowo dan Jokowi tidak akan berpengaruh dengan elektabilitas dirinya. Menurutnya, itu merupakan hal wajar bila Luthfi-Taj Yasin bertemu Prabowo dan Jokowi.
Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri bakal turun gunung ikuti kampanye terbuka Andika-Hendi di Solo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News
Sentimen: positif (99.8%)