Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: BRI
Kab/Kota: Gunung, Sleman, Solo
Tokoh Terkait
Leonard Tupamahu
Kata Manajer PSS Usai Timnya Lepas dari Zona Degradasi
Krjogja.com Jenis Media: News
Krjogja.com - SLEMAN - PSS memberi waktu istirahat kepada para pemain selama dua hari dan akan memulai kembali latihan pada Rabu (6/10/2034) sore. Skuad Super Elja diharapkan lebih fresh dan siap kembali fokus saat nantinya kembali berlatih.
"Pasca kemenangan kemarin melawan Persis, kami memilih untuk meliburkan para pemain selama dua hari. Ini tentu bertujuan agar mereka bisa kembali fresh setelah menjalani laga kemarin," ungmap manajer tim PSS, Leonard Tupamahu, Selasa (5/11/2024) sore.
Diakui Leo, pelatih Mazola Junior tidak ingin memberikan libur lama pada para pemain. PSS masih harus bekerja keras karena posisi yang belum aman di tabel klasemen Liga 1.
Baca Juga: Dukung Harda - Danang, Warga Donokerto Berharap Investasi Masuk ke Desa untuk Sejahterakan Warga
"Dari pelatih kepala tidak ingin memberikan libur yang lama. Karena kami tahu dan sadar PSS masih berada di possisi yang belum aman," tambah Leo.
Kemenangan dari Persis Solo diakui Leo menjadi penyemangat untuk menghadapi laga-laga ke depan. Mereka juga bersyukur untuk sementara lepas dari zona degradasi dan menempati posisi 14.
"Kemenangan kemarin tentu membuat kami sangat lega karena bisa lepas dari zona degradasi. Tapi masih banyak hal yang harus kami perbaiki seperti peningkatan fisik. Dari coach Mazola juga tidak ingin cepat puas karena PSS masih di papan bawah," lanjut pria yang musim lalu menjadi pemain PSS ini.
Baca Juga: Gerak Cepat BRI Peduli Bantu Korban Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
Leo juga menyampaikan terimakasih pada suporter PSS yang dengan luar biasa memberikan dukungan. Ia berharap bisa segera bertemu di pertandingan kandang ke depan.
"Kami berharap motivasi untuk meraih kemenangan selanjutnya terus ada di dalam diri pemain. Kami juga berterimakasih kepada PSS Fans yang selalu mendukung dan semoga kita bisa segera bertemu di laga kandang selanjutnya," pungkas Leo. (Fxh)
Sentimen: positif (66.5%)