Sentimen
4 Nov 2024 : 19.11
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
KPU Papua Selatan Targetkan Distribusi Logistik Pilkada 2024 Selesai Pekan Depan Regional 4 November 2024
5 Nov 2024 : 02.11
Views 1
Kompas.com Jenis Media: Regional
KPU Papua Selatan Targetkan Distribusi Logistik Pilkada 2024 Selesai Pekan Depan
Tim Redaksi
KOMPAS.com
– Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Papua Selatan, Theresia Mahuze, menargetkan distribusi seluruh logistik Pilkada 2024 yang menjadi tanggung jawab KPU provinsi akan selesai pekan depan.
Pernyataan ini disampaikan Theresia saat pertemuan dengan awak media di Merauke, Senin (4/11/2024).
Theresia mengungkapkan, logistik yang tersisa berupa formulir masih dalam proses pengiriman menggunakan kapal.
"Estimasi waktunya antara satu atau dua hari alat kelengkapan sudah tiba dan progres logistik pemilu di Papua Selatan sudah mencapai 90 persen, tinggal menunggu surat suara," ujarnya.
Setelah semua logistik tiba, tahap selanjutnya adalah proses sortir oleh KPU Kabupaten.
Proses ini bertujuan memastikan bahwa semua logistik dalam kondisi baik, tidak rusak, dan jumlahnya sesuai kebutuhan.
Jika ditemukan logistik berlebih, maka akan dilakukan pemusnahan secara cepat untuk menghindari potensi penyalahgunaan.
Logistik yang diadakan
KPU Papua Selatan
meliputi bilik suara, kotak suara, formulir, serta surat suara khusus untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur.
Upaya ini menunjukkan komitmen KPU Papua Selatan mempersiapkan pemilihan dengan matang dan transparan.
Theresia juga menegaskan bahwa pihaknya telah mengatur jadwal untuk memonitor persiapan di KPU Kabupaten, termasuk pelantikan kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) yang direncanakan berlangsung pada 7 November.
Monitoring juga mencakup pengawasan terhadap logistik dan gudang penyimpanan.
"Gudang logistik ini kami pastikan harus aman dalam menyimpan logistik sehingga tidak rusak, serta gudang logistik akan dilengkapi CCTV dan petugas pengamanan," tambah Theresia.
Dengan persiapan yang matang dan pengawasan yang ketat, KPU Papua Selatan berkomitmen memastikan proses Pilkada 2024 berjalan lancar, aman dan sesuai harapan seluruh masyarakat.
Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Sentimen: positif (96.2%)