Sentimen
Negatif (57%)
2 Nov 2024 : 08.44
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor, Malang, Pacitan

Tokoh Terkait
Suharmen

Suharmen

Seleksi Administrasi PPPK 2024 Tahap 1 Diumumkan, Jemmy: Honorer K2 Lulus Berkas Semua

2 Nov 2024 : 15.44 Views 1

Fajar.co.id Fajar.co.id Jenis Media: Nasional

Seleksi Administrasi PPPK 2024 Tahap 1 Diumumkan, Jemmy: Honorer K2 Lulus Berkas Semua

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Para honorer khususnya K2 mulai gembira dengan tahapan seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Betapa tidak, hasil seleksi administrasi, mereka dinyatakan lolos.

Diketahui, pengumuman hasil seleksi administrasi PPPK 2024 tahap 1 sudah dilaksanakan hari ini. Pengumuman dilakukan tidak serentak, karena ada daerah yang menunda mengumumkan pada 31 Oktober.

Sejumlah daerah yang sudah mengumumkan, antara lain, Provinsi Riau, Kabupaten Sangihe, Kabupaten Malang, Kabupaten Pacitan, Kabupaten Bogor, sejumlah daerah di Kalimantan Tengah, dan lainnya.

"Puji Tuhan, honorer K2 lulus berkas semua," kata Jemmy, honorer K2 teknis administratif, kepada JPNN, Rabu (30/10).

Indra, honorer K2 teknis administrasi Kabupaten Malang, juga mengaku sangat bersyukur karena semuanya lulus berkas.

Dia makin senang karena daerah-daerah yang sudah mengumumkan hasil seleksi administrasi PPPK 2024, seluruh honorer K2-nya lulus.

Sebelumnya, Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen mengungkapkan ada beberapa instansi yang mengusulkan pengunduran waktu. Namun, masih dalam range waktu yang ada atau tidak menggeser jadwal pelaksanaan ujiannya.

Calon kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), itu menjelaskan alasan pemda untuk minta pengunduran waktu salah satunya karena jaringan komunikasi internet.

"Jadi, instansi yang minta mundur memang hanya daerah bermasalah dengan jaringan komunikasi internet," kata Deputi Suharmen.

Ditanya berapa daerah yang meminta pengunduran waktu, dia mengaku tidak hafal angkanya, tetapi hanya beberapa daerah.

Sebagai pengingat, BKN selaku ketua panitia seleksi calon aparatur sipil negara atau CASN 2024, menetapkan jadwal pengumuman hasil seleksi administrasi dilaksanakan pada 30 Oktober sampai 1 November 2024.

Kemudian, dilanjutkan masa sanggah yang dilaksanakan 2 - 4 November. Adapun seleksi PPPK 2024 tahap 1 dikhususkan bagi pelamar prioritas (pelamar prioritas guru dan D-IV bidan pendidik tahun 2023), eks honorer K2 dan tenaga non-ASN yang terdata dalam pangkalan data (database) BKN. (fajar)

Sentimen: negatif (57.1%)