Sentimen
Informasi Tambahan
Event: MotoGP
Kasus: kecelakaan
Tokoh Terkait
Hasil Kualifikasi MotoGP Inggris: Banyak Kecelakaan, Bezzecchi Pole
CNNindonesia.com Jenis Media: Sport
Pembalap Mooney VR46 Racing Team Marco Bezzecchi jadi yang tercepat dalam sesi Kualifikasi 2 (Q2) MotoGPÂ Inggris 2023 yang diwarnai banyak insiden kecelakaan karena trek licin akibat hujan deras, Sabtu (5/8).
Kualifikasi 1 (Q1) MotoGP Inggris pada Sabtu (5/8) sore berlangsung di bawah guyuran hujan deras di Sirkuit Silverstone.
Baru mulai Q1 pembalap Gresini Racing MotoGP Fabio Di Giannantonio langsung mengalami kecelakaan.
Enea Bastianini juga sempat melebar setelah keluar dari racing line. Para pembalap pun harus berhati-hati karena trek yang sangat basah.
Akhirnya Franco Morbidelli berhasil menjadi yang tercepat dalam sesi Q1 dengan catatan waktu 2 menit 15,884 detik diikuti Augusto Fernandez di posisi kedua dan berhak lolos ke Q2.
Sementara Marc Marquez berada di urutan keempat. Sedangkan Fabio Quartararo menjadi pembalap yang finis di urutan terakhir Q1.
Sementara pada Q2 tampak sejumlah pembalap menggunakan jas hujan karena harus menjalani kualifikasi dalam kondisi hujan deras.
Jack Miller sukses mengawali sesi Q2 dengan catatan waktu terbaik 2 menit 15,629 detik diikuti Augusto Fernandez.
Saat sesi Q2 menyisakan waktu enam menit, Francesco Bagnaia mengalami kecelakaan.
Satu menit kemudian Alex Marquez mengalami kecelakaan di tikungan satu.
Tak lama kemudian Luca Marini juga mengalami kecelakaan di tikungan satu.
Sementara itu Marco Bezzecchi berhasil merebut posisi tercepat dengan catatan waktu 2 menit 15,359 detik.
Marco Bezzecchi juga tak terhindarkan jatuh dalam sesi Q2. Meski demikian dia tetap menjadi pembalap yang tercepat di Q2 dan akan menempati pole position di Sprint Race MotoGP Inggris 2023 yang berlangsung Sabtu (5/8) malam WIB dan race MotoGP Inggris pada Minggu (6/8) malam.
Sementara posisi kedua ditempati Jack Miller dan tempat ketiga diiisi Alex Marquez, sedangkan Bagnaia ada di posisi keempat.
Sprint Race MotoGP Inggris 2023 akan berlangsung di Sirkuit Silverstone dan disiarkan langsung di Trans7, Sabtu (5/8) malam pukul 21.00 WIB. Sedangkan race MotoGP Inggris akan disiarkan Trans7 pada Minggu (6/8) pukul 19.00 WIB.
Hasil Kualifikasi MotoGP Inggris 2023:1. Marco Bezzecchi 2'15,359
2. Jack Miller +0,270
3. Alex Marquez +0,412
4. Francesco Bagnaia +0,736
5. Augusto Fernandez +0,742
6. Luca Marini +0,793
7. Jorge Martin +0,913
8. Maverick Vinales +0,958
9. Johan Zarco +1,302
10. Brad Binder +1,318
[-]
(rhr)Sentimen: negatif (66%)