Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: BTS, APRIL
Kasus: korupsi
Tokoh Terkait
Mengenal Tiga Kandidat Calon Dirut Bakti Kominfo
Detik.com Jenis Media: Tekno
Calon Direktur Utama Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (Dirut Bakti) sudah mengerucut menjadi tiga kandidat. Berikut profil sekilas tiga calon Dirut Bakti Kominfo.
Ketiga orang tersebut dinyatakan lolos melalui berbagai tahapan seleksi ulang Dirut Bakti dari 36 orang yang mendaftar, mulai dari administrasi, penulisan makalah, asesmen, wawancara, sampai wawancara dengan Menkominfo Budi Arie Setiadi pada hari ini, Jumat (4/8/2023).
Menariknya, dua dari tiga kandidat ini adalah pejabat Bakti Kominfo. Dan, keduanya adalah sosok perempuan yang kenyang bergelut di bidang telekomunikasi.
Tiga kandidat ini akan saling 'bertarung' memperebutkan jabatan Dirut Bakti Kominfo yang sebelumnya diduduki oleh Anang Achmad Latif yang tersandung kasus dugaan korupsi BTS 4G.
Ade Dimijanty
Mengutip dari berbagai sumber, Ade Dimijanty mempunyai bekal pengalaman di industri telekomunikasi tanah air selama lebih dari dua dekade, mulai dari sektor swasta hingga jadi bagian pimpinan di Bakti Kominfo.
Kenyang dan besar di Indosat selama hampir 20 tahun, Ade kemudian beralih ke Bakti Kominfo dengan mengisi posisi Head of Strategic Planning dan terbaru Head of ICT Business Development.
Fadhilah Mathar
Berdasarkan informasi dari halaman profil website Bakti, Fadhilah Mathar menduduki jabatan Direktur Sumber Daya dan Administrasi Bakti Kominfo.
Bahkan, ia sempat ditunjuk sebagai Plt Dirut Bakti ketika Anang Achmad Latif menjadi tersangka kasus korupsi oleh Kejaksaan Agung (Kejagung).
Kustanto
Berbeda dengan dua nama di atas, Kustanto adalah 'orang luar'. Kendati begitu, ia tercatat punya pengalaman di bidang telekomunikasi dengan bekerja di dua operator seluler besar. Kustanto diketahui pernah berkarir di Indosat dan terbaru bekerja di XL Axiata.
Sejak jabatan Dirut Bakti kosong, ketika itu Plt Menkominfo Mahfud Md menunjuk Irjen Kominfo Arief Tri Hardiyanto sebagai Plt Dirut Bakti.
Kominfo telah membuka seleksi jabatan Dirut Bakti sejak April. Namun dalam perjalanannya tidak ada peserta yang memenuhi syarat, sehingga dilakukan seleksi ulang di akhir Mei.
Uniknya, tiga kandidat calon Dirut Bakti saat ini adalah mereka yang tidak lolos pada tahapan seleksi jilid pertama, sehingga Kominfo melakukan seleksi ulang.
Adapun, tahapan seleksi ulang jabatan Dirut Bakti kali ini terbilang lebih cepat dari jadwal semula. Sebelumnya jadwal pelaksanaan untuk tahap wawancara tersebut baru akan diketahui pada 14 Agustus, namun rupanya lebih cepat.
Menkominfo Budi Arie Setiadi mengungkapkan Kominfo melakukan percepatan pencarian calon Dirut Bakti Kominfo.
"Ini mau dipercepat, ini kan (masih dipegang) Plt, nah Plt-nya Irjen Kominfo," ujar Menkominfo Budi di Kejagung, Jakarta, Senin (24/7/2023).
Simak Video "Eksepsi Dirut Bakti Kominfo di Kasus Korupsi BTS 4G Ditolak"
[-]
(agt/fyk)
Sentimen: negatif (72.7%)