Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: Persebaya
Kab/Kota: Surabaya
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Asisten pelatih Persikabo 1973 berharap timnya bermain bagus
Antaranews.com Jenis Media: Sport
"Kami sudah mempersiapkan semuanya, kami juga sudah melakukan evaluasi dari pertandingan sebelumnya, karena seperti yang kami tahu tim Persebaya memilik persiapan yang baik, terlebih mereka juga bermain di kandang sendiri, pasti mempunyai motivasi lebih," kata Oleg saat konferensi pers usai menjalani latihan ofisial di Stadion GBT, Kamis sore.
Selain itu, lanjutnya, Persebaya mempunyai kombinasi pemain muda dan asing yang sangat baik dan semoga anak asuhnya dapat bermain baik untuk menghadapi pertandingan besok.
"Semoga dapat bermain dengan baik dan menyajikan permainan terbaik. Kami sudah siap menghadapi Persebaya besok," ucapnya.
Menurut pelatih kelahiran Belarus tersebut, Persebaya pasti memiliki motivasi lebih, terlebih bermain di kandang sendiri dan dalam empat pertandingan sebelumnya belum pernah menang juga.
"Dengan empat kali pada pertandingan sebelumnya belum pernah menang, justru akan mempunyai semangat lebih pada pertandingan besok. Saya berharap para pemain dapat menyajikan sepak bola yang baik bagi para suporter Indonesia," tuturnya.
Sementara itu, pemain Persikabo 1973 Yandi Sofyan akan mengantisipasi semangat Persebaya yang bermain di kandang sendiri dan dihadapan para suporternya.
"Pastinya kita sebagai pemain sudah siap untuk pertandingan besok, mungkin yang perlu di antisipasi karena Persebaya main di kandang dan pasti mereka akan bermain habis-habisan untuk mendapat tiga poin," katanya.
Namun, dirinya mengakui kalau timnya juga mempunyai misi untuk mendapatkan tiga poin karena dalam beberapa pertandingan kemarin telah bermain dengan baik.
"Kami bermain bagus pada empat laga terakhir, semoga dapat memenangkan pertandingan besok," ucapnya.
Selain itu, dirinya menganggap tim Bajul Ijo pasti mempunyai motivasi berkali-kali lipat, karena di pertandingan sebelumnya tidak mendapat tiga poin.
"Pastinya Persebaya mempunyai motivasi berkali-kali lipat, jadi menurut saya pertandingan besok akan sangat menarik," tuturnya.
Saat ini, Persebaya menduduki peringkat 15 dengan meraih lima poin dari total lima kali pertandingan, sementara klub yang berjuluk Laskar Padjadjaran tersebut menempati dua peringkat di atasnya dengan poin dan jumlah pertandingan sama.
. Persebaya tidak diperkuat Ze Valente saat lawan Persikabo
. Manajer Persebaya ingin LIB evaluasi lagu rasis suporter di stadion
. Aji Santoso berharap Persebaya bangkit saat lawan Persikabo
. Regulasi tanpa penonton tandang tidak kurangi euforia para suporter
Pewarta: Abdul Hakim/Naufal Ammar Imaduddin
Editor: Guido Merung
COPYRIGHT © ANTARA 2023
Sentimen: negatif (88.6%)