Kondisi Ray Sahetapy Usai Kena Serangan Stroke, Kesehatan Dipantau Keluarga
Detik.com Jenis Media: Hiburan
Aktor Ray Sahetapy tengah menjadi sorotan publik. Penampilannya yang mengalami penurunan berat badan drastis itu ternyata terungkap bahwa ia terkena stroke.
Penampakan Ray Sahetapy yang bikin pangling itu diungkapkan oleh akun Instagram anaknya, Rama Sahetapy. Setelah banyak mendapatkan pertanyaan, Rama Sahetapy akhirnya memberikan penjelasan mengenai sakit yang diidap sang ayah.
Dalam unggahannya, Rama mengatakan sang ayah harus menjalankan istirahat total.
"Halo semua terima kasih atas doanya untuk kesembuhan Ayah. Karena banyak kabar yang simpang siur dan pertanyaan terkait kondisi Ayah, aku dan keluarga mau menginfokan kalau bulan lalu ayah terkena serangan stroke yang mengharuskan untuk istirahat total," buka Rama Sahetapy dalam Instagram miliknya dilihat detikcom.
Saat ini, Ray Sahetapy pun disebutnya sedang dirawat oleh Rama, Merdi, dan keluarga dari pihak sang aktor. Saat ini dia pun memohon doa atas kesembuhan Ray Sahetapy.
"Mohon doanya supaya Ayah bisa cepat sembuh," jelasnya lagi.
Selain itu, Rama juga meminta kepada netizen agar tidak membahas masa lalu ayahnya dan sang bunda.
"Rama juga meminta kepada semua netizen Apapun masa lalu Ayah ke anak-anak dan Ibuku mohon jangan dibahas lagi di komentar sosial media karena kami semua sudah memaafkannya," beber Rama.
"Dan fokus ke penyembuhan Ayah kami... Karena bagaimanapun Ayah adalah opah yang baik untuk cucu-cucunya, sekali lagi mohon doanya untuk opah Ray," ungkapnya lagi.
Sebelumnya Dewi Yull enggan membahas masalah ini. Saat ditemui di kawasan Trans TV, Jakarta Selatan, Dewi Yull meminta agar menghubungi anak mantan suaminya itu.
"Soal itu tanya saja ke anaknya ya. Makasih," ucap Dewi Yull sembari tersenyum pada Kamis (27/7).
detikcom sudah berupaya menghubungi Rama Sahetapy mengenai sakitnya Ray Sahetapy tapi belum ada respons mengenai hal tersebut.
Simak Video "Terungkap Penyakit yang Diderita Ray Sahetapy"
[-]
(tia/dar)
Sentimen: negatif (99.7%)