Sentimen
Negatif (100%)
1 Agu 2023 : 10.24
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Ancol, Pademangan

Kasus: pencurian, penganiayaan

Kronologi Pria Dianiaya 4 Sekuriti Ancol: Dicurigai Mencuri, Korban Dipukul hingga Disiram Air Cabai

1 Agu 2023 : 17.24 Views 1

Tribunnews.com Tribunnews.com Jenis Media: Metropolitan

Kronologi Pria Dianiaya 4 Sekuriti Ancol: Dicurigai Mencuri, Korban Dipukul hingga Disiram Air Cabai

TRIBUNNEWS.COM - Hasanuddin (42) menjadi korban penganiayaan empat sekuriti di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara.

Peristiwa pengeroyokan yang merenggut nyawa korban ini terjadi pada Sabtu (29/7/2023) sekitar pukul 13.00 WIB.

Hasanuddin sempat dibawa keliling oleh para pelaku sebelum tewas.

Kapolsek Pademangan, Kompol Binsar Hatorangan Sianturi, membenarkan tempat kejadian perkara (TKP) berada di Taman Impian Jaya Ancol.

Polsek Pademangan diketahui sudah menangkap empat oknum sekuriti tersebut.

"Di dalam area Ancol (TKP dugaan pengeroyokan yang menyebabkan tewas) oleh oknum sekuriti Ancol," ujarnya, Senin (31/7/2023), dilansir Kompas.com.

Baca juga: Pengunjung Ancol Tewas, Sekarat Usai Dianiaya Sekuriti Dibawa Keliling Hingga Meninggal di Mobil

Kronologi Pria Dianiaya 4 Sekuriti di Ancol

Keempat pelaku berinisial P (35), H (33), K (43), dan S (31), sudah dijadikan tersangka.

Kanit Reskrim Polsek Pademangan, AKP I Gede Gustiyana, mengatakan para pelaku menganiaya Hasanuddin karena mencurigai yang bersangkutan telah melakukan pencurian.

Pelaku pertama yang melakukan penganiayaan yakni P.

"Dari interogasi tersebut terjadi lah tindak pidana ini, P ini melakukan pemukulan menggunakan tangan kosong."

"Kemudian dilanjutkan melakukan pemukulan menggunakan sebuah benda, yaitu potongan bambu, sembari dia melakukan interogasi," ungkapnya, Senin, dikutip dari TribunJakarta.com.

Pelaku kedua, H, menganiaya korban dengan cara menendang dan memukulnya.

Lalu, pelaku K yang menganiaya korban menggunakan kabel.

Sentimen: negatif (100%)