Sentimen
Informasi Tambahan
Brand/Merek: Honda, Ducati
Event: MotoGP
Tokoh Terkait
Tangan Kanan Rossi Sebut Marc Marquez Egois dan Buat Honda Hancur
CNNindonesia.com Jenis Media: Sport
Uccio Salucci yang merupakan orang kepercayaan Valentino Rossi sekaligus manajer tim Mooney VR46 mengutarakan Marc Marquez menjadi orang yang paling bertanggung jawab atas kehancuran Honda di MotoGP.
Marquez dan Honda meredup pada MotoGP 2023. Marquez tak bisa bersaing dengan pembalap-pembalap seperti Francesco Bagnaia, Jorge Martin, dan Marco Bezzecchi yang kini ada di peringkat tiga besar.
Pemilik delapan gelar juara dunia itu terseok-seok di peringkat ke-19 dengan 15 poin. Marquez belum bisa kembali bangkit dan konsisten usai cedera panjang yang dialami pada 2020. Selain itu motor Honda juga kesulitan bersaing dengan Ducati, KTM, dan Aprilia.
"Setiap kali ada tes, saya lewat di depan garasi mereka dan melihat empat atau lima rangka, empat atau lima swingarms di lantai, hal itu memberi kesan mereka meraba-raba dalam kegelapan," kata Salucci dalam wawancara dengan Sky Italia.
Salucci menilai apa yang dilakukan di paddock Honda tak lain adalah hasil dari apa yang dilakukan Marquez. Lantaran hal itu Salucci menyebut pembalap Spanyol itu hanya mementingkan diri sendiri.
"Menurut saya, mereka mengikuti indikasi Marquez, memang begitu. Tapi sekarang Marc dalam masalah dan bahkan jika dia tidak mengendarainya lagi, yang lain akan berpikir."
"Menurut saya, Marquez juga sangat egois, dalam artian bahwa ketika dia mengerti bahwa dia bisa membantu pembalap Honda lainnya juga, dia menolaknya, dia tetap mengendarainya. Ini pendapat saya, itu saja. Saya tidak tahu lagi, tapi mereka akan segera bangkit," papar Salucci.
Marquez rencananya akan kembali mengaspal di MotoGP Inggris 2023 yang berlangsung akhir pekan ini.
[-]
(nva/nva)Sentimen: negatif (72.7%)