Sentimen
Positif (66%)
28 Jul 2023 : 22.05
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Tesla

Kasus: PHK

Tokoh Terkait

Sifat Mengejutkan Elon Musk Dibeberkan Mantan Bos Twitter

29 Jul 2023 : 05.05 Views 1

Detik.com Detik.com Jenis Media: Tekno

Sifat Mengejutkan Elon Musk Dibeberkan Mantan Bos Twitter
Jakarta -

Mantan Product Manager Twitter, Esther Crawford, membeberkan pengalamannya bekerja sebentar dengan Elon Musk. Esther sempat viral karena tidur di kantor beberapa saat usai Elon Musk membeli perusahaan itu sebagai tanda dedikasi, tapi tak lama kemudian ia kena PHK.

Selama masa singkat bekerja di bawah Musk, dia mengaku sering melihat Elon dan menilainya sebagai seseorang yang tampak sendirian karena waktu dan energinya benar-benar dicurahkan untuk bekerja. Memang Elon selama ini dikenal sebagai workaholic, bahkan tak segan tidur di kantor.

"Uang dan ketenaran dapat menciptakan penjara psikologis yang dapat memperburuk kondisi kesehatan mental," tambah Crawford setelah melihat kebiasaan Musk, dikutip detikINET dari CNBC.

-

-

Itu adalah kritik tajam terhadap pria yang didukung Crawford secara terbuka saat dia masih di Twitter. Crawford mengawasi peluncuran kembali Twitter Blue, salah satu keputusan awal Musk.

Crawford menyinggung kesulitan yang muncuk saat bekerja untuk dengan salah satu orang terkaya di dunia itu, yang dia gambarkan memiliki temperamen tak terduga.

"Karena sulit untuk membaca seperti apa suasana hatinya dan bagaimana reaksinya terhadap hal tertentu, orang dengan cepat menjadi takut dipanggil ke pertemuan atau harus berbagi berita negatif dengannya," tulis Crawford.

"Kurangnya proses dan empatinya menyakitkan," lanjutnya. Dalam pandangannya, Musk memiliki bakat luar biasa untuk mengatasi masalah berbasis fisika atau teknis yang sulit, tapi tidak untuk produk yang memfasilitasi hubungan manusia dan komunikasi yang memerlukan intelijensi berbeda.

Namun Crawford juga membela Elon Musk mengingat rekam jejaknya. Ia sangat sukses membesarkan SpaceX dan Tesla, hingga menjadi perusahaan raksasa di bidangnya masing-masing.

Simak Video "Twitter Bagi Hasil Iklan dengan Para Kreator"
[-]
(fyk/fyk)

Sentimen: positif (66.6%)