Sentimen
Negatif (95%)
22 Jul 2023 : 09.36
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Real Madrid, AC Milan, Paris Saint-Germain

Kab/Kota: Paris

Tokoh Terkait

Kylian Mbappe Tak Dibawa PSG Dalam Tur Asia, Jadi Dijual ke Real Madrid?

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Ekonomi

22 Jul 2023 : 09.36
Kylian Mbappe Tak Dibawa PSG Dalam Tur Asia, Jadi Dijual ke Real Madrid?

Sebelumnya, Kylian Mbappe telah memberi tahu Paris Saint-Germain bahwa ia tak akan memperpanjang kontraknya setelah musim 2023/2024. Karena itu, PSG ingin menjual pemenang Piala Dunia 2018 itu musim panas ini karena enggan membiarkannya pergi dengan status bebas transfer.

Real Madrid telah banyak dikaitkan dengan penyerang timnas Prancis itu. Namun, Rodrygo dilaporkan tidak ingin kepindahan tersebut terjadi. Karena, penyerang asal Brasil itu dapat kehilangan tempatnya sebagai starter jika Mbappe tiba.

Menurut El Nacional, Vinicius Junior, yang akan menjadi titik fokus serangan Real Madrid pada musim depan setelah kepergian Karim Benzema musim panas ini, juga menentang ide tersebut. Sebab, ia juga dapat kehilangan posisi itu jika superstar PSG itu bergabung ke Santiago Bernabeu.

Penolakan juga datang dari Joselu. Kedatangan Mbappe akan menghalangi peluangnya untuk bermain secara secara reguler setelah didatangkan dari Espanyol dengan status pinjaman.

Brahim Diaz, yang telah kembali dari masa peminjamannya di AC Milan, akan mendapatkan tugas berat untuk dapat masuk ke dalam tim inti. Kedatangan superstar PSG itu dapat membuat misi tersebut menjadi lebih sulit bagi pemain asal Spanyol itu.

Sentimen: negatif (95.5%)