Tasyi Athasyia Klarifikasi Soal Isu Karyawan ke Polisi
Detik.com Jenis Media: Hiburan
Jakarta -
Tasyi Athasyia dan suaminya, Syech Zaki Alatas, menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya atas laporannya terhadap sejumlah akun yang mencemarkan nama baiknya. Adapun akun-akun yang dilaporkan itu sempat menggoreng Tasyi Athasyia atas isu tak sedap dengan mantan karyawannya belakangan ini.
Saudari Tasya Farasya itu diperiksa selama kurang lebih 2,5 jam. Ia dicecar sebanyak 20 pertanyaan.
"Agenda hari ini kita sudah melakukan klarifikasi ada hampir sekitar 20 pertanyaan dan ada juga beberapa bukti yang kita lampirkan, baik berupa capture dan ada juga dari flashdisk," kata Sandy Arifin selaku kuasa hukum Tasyi Athasyia saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jumat (21/7/2023).
Dalam pemeriksaan tersebut, Tasyi Athasyia telah menyampaikan semua kebenaran soal isu tak sedap dengan mantan karyawannya itu ke penyidik.
"Ya intinya kejadian-kejadian kebenaran dan semua yang disampaikan oleh Kak Tasyi dan mengklarifikasi apa berita itu benar atau salah, tadi itu sudah dicantumkan semua," tutur Sandy Arifin.
"Di sini disampaikan Kak Tasyi bahwa beliau mau mencari kebenaran berita-berita terhadap oknum-oknum yang melakukan pencemaran nama baik kepada klien kami baik di media sosial dan juga di tempat lain," sambungnya.
Tasyi Athasyia juga bersedia dan akan bersikap kooperatif jika nanti kembali dipanggil oleh penyidik.
"Bilamana nanti ada, keterangan yang akan dipertanyakan, kita akan nunggu surat panggilan yang resmi dari pihak penyidik," pungkasnya.
Simak Video "Diduga Cemarkan Nama Baiknya, Tasyi Polisikan Sejumlah Akun Medsos"
[-]
(ahs/mau)
Sentimen: positif (92.8%)