Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: Manchester United, Inter Milan
Tokoh Terkait
Inter Milan Bidik De Gea
Detik.com Jenis Media: Bola
Jakarta -
David De Gea sedang tidak punya klub setelah meninggalkan Manchester United. Inter Milan dikabarkan mau memboyong kiper asal Spanyol itu.
De Gea dan MU resmi berpisah pada 8 Juli lalu. Dia menolak untuk memperpanjang kontrak karena Setan Merah mengubah kesepakatan awal.
MU kemudian mendatangkan Andre Onana dari Inter Milan untuk menggantikan De Gea. Kepergian Onana juga diikuti dengan keputusan Nerazzurri melepas Samir Handanovic.
Dengan hilangnya dua kiper, Inter dipastikan harus mencari pengganti. La Gazzetta dello Sport menyebut Inter membidik De Gea.
Negosiasi tentu tidak akan sulit-sulit amat karena De Gea tak punya klub. Persoalannya cuma terkait gaji apakah De Gea bisa dibayar tidak terlalu mahal.
Anatoliy Trubin dari Shakhtar Donetsk juga menjadi incaran. Klub asal Ukraina itu dikabarkan meminta 20 juta euro, tapi Inter menawar 10 juta euro.
Kiper Bayern Munich, Yann Sommer tetap menjadi target utama Inter. Salah satu raksasa Serie A itu cuma mau mengeluarkan tidak lebih dari 4 juta euro.
Simak Video "De Gea Resmi Tinggalkan Manchester United!"
[-]
(ran/aff)
Sentimen: negatif (95.5%)