Sentimen
Positif (33%)
14 Jul 2023 : 19.10
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Poso

Tokoh Terkait

Melirik potensi wisata Negeri Seribu Megalit bagian 1

Antaranews.com Antaranews.com Jenis Media: Ekonomi

14 Jul 2023 : 19.10
Melirik potensi wisata Negeri Seribu Megalit bagian 1
ANTARA - Provinsi Sulawesi Tengah memiliki situs atau peninggalan megalit yang tersebar di berbagai titik. Situs megalit di Sulawesi Tengah memiliki kekhasan yang hanya terdapat di tiga negara, yakni India, Laos dan Indonesia yang tepat berada di Sulawesi Tengah. Situs tersebut adalah Kalamba atau dikenal sebagai kuburan batu. Selain Kalamba, situs lain yang berada di Sulawesi Tengah adalah Patung Menhir. Sebaran situs tersebut terdapat di beberapa titik di Sulawesi Tengah, namun utamanya terdapat di Lembah Behoa yang berada di Kawasan Taman Nasional Lore Lindu, Kabupaten Poso.

Situs megalit di Lembah Behoa “hidup” berdampingan dengan masyarakat adat yang turut menjaga kelestarian situs tersebut. Kini karena pelestarian berjalan baik, masyarakat dapat memanfaatkan keberadaan situs sebagai destinasi wisata megalitikum. (Feny Aprianti/Keysha Anissa/Rio Feisal, Syahrudin/Sandy Arizona/Feny Aprianti)

Sentimen: positif (33.3%)