Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: PSM Makassar, Dewa United
Kab/Kota: Parepare, Serang
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Respons PSM Tanggapi Bentrok Suporter: Menodai Nama Baik
CNNindonesia.com Jenis Media: Sport
Manajemen PSM Makassar angkat bicara menanggapi insiden dua kelompok suporter yang terlibat bentrokan saat laga melawan Dewa United pada pekan kedua Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora BJ Habibie Parepare, Sabtu 8/7)
Aksi saling serang dua kelompok suporter tersebut terjadi saat babak pertama berakhir dan memasuki waktu istirahat. Kemudian dari tribune selatan penonton yang ditempati dari Curva Sud Mattoanging (CSM) dan PSM Fans 1915 terlibat saling serang hingga kejadian itu viral di media sosial.
"Insiden ini menodai nama baik PSM Makassar yang sepanjang musim lalu sukses menggelar seluruh pertandingan kandang di Gelora BJ Habibie, Parepare, dengan aman, nyaman dan kondusif," kata Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim dalam keterangan persnya.
Setelah pertandingan antara tuan rumah Tim Juku Eja melawan Dewa United yang berakhir dengan kemenangan tim tamu, kata Sule sapaan akrabnya pihak manajemen klub tengah mengumpulkan bukti-bukti dan laporan insiden tersebut.
"Selanjutnya akan didalami untuk kemudian ditindaklanjuti," ujarnya.
Atas insiden ini pula, kata manajemen menyampaikan memohon maaf sebesar-besarnya kepada seluruh insan sepakbola seluruh Indonesia atas insiden tersebut.
"Kami berharap ini adalah insiden yang terakhir kalinya di sepak bola Indonesia," ujarnya.
Pihak manajemen PSM juga mengutuk keras insiden tersebut sekaligus menyesalkan dan menyayangkannya. Manajemen akan bertindak tegas kepada oknum yang terlibat dalam insiden ini.
"Manajemen akan mengambil langkah antisipatif untuk mencegah insiden ini terulang kembali, termasuk berkoordinasi dan meminta arahan PSSI, PT Liga Indonesia Baru dan Kepolisian Republik Indonesia," tegasnya.
Manajemen PSM berterima kasih atas respons cepat personel keamanan dalam menangani insiden ini sehingga insiden tidak meluas dan sama sekali tidak mengganggu jalannya pertandingan.
"Mengimbau kepada seluruh suporter untuk bersama-sama senantiasa menjaga nama baik PSM Makassar. Jangan lagi ada ego atau kepentingan-kepentingan kelompok yang justru merugikan klub yang kita cintai ini," katanya.
Dalam kejadian ini dilaporkan tiga orang suporter dan satu anggota Polres Parepare menjadi korban pelemparan. Sementara pihak kepolisian berhasil menangkap empat orang diduga sebagai pelaku pelemparan tersebut.
[-]
(mir/jal)Sentimen: negatif (99.9%)