Sentimen
Netral (61%)
6 Jul 2023 : 21.00
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Tokoh Terkait

Bima Sakti: TC Perdana Timnas Indonesia U-17 Mulai 10 Juli 2023

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Bola

6 Jul 2023 : 21.00
Bima Sakti: TC Perdana Timnas Indonesia U-17 Mulai 10 Juli 2023

Meski telah memantau pemain melalui program Garuda Select, Bima Sakti memaparkan pihaknya masih bakal melanjutkan seleksi di 9 kota di Indonesia. Adapun tahapan ini bisa diikuti oleh pesepak bola muda dari Sabang sampai Merauke untuk bersaing memperebutkan kesempatan tampil di Piala Dunia U-17 2023.

"Nanti akan kita seleksi juga di 9 kota itu dan kita memberikan kesempatan semua, ya, dari Sabang sampai Merauke. Artinya, semua pemain memiliki kesempatan sama. Oleh sebab itu, persiapkan dan tunjukkan performa terbaik mereka," tuturnya.

Sementara itu terkait kriteria seleksi, kemampuan pemain menjadi aspek utama yang dinilai. Di samping itu, terdapat pula aspek-aspek lain mulai dari mental, postur, hingga chemistry sang atlet dengan rekan-rekannya di lapangan.

"Kriterianya yang pasti pertama ada kualitas pemain. Kualitas itu ya skill individu mereka, chemistry mereka terhadap teman-teman yang lain, kemudian yang pasti mental mereka juga, lalu postur tubuh ya, disesuaikan dengan posisi. Kiper itu paling tidak harus 170-180 ke atas, kemudian untuk centre back juga ada kriterianya, gelandang, striker juga ada kriterianya," tandas Bima.

Sentimen: netral (61.5%)