Sentimen
Informasi Tambahan
Brand/Merek: Realme, Xiaomi , Huawei
Kasus: covid-19
Tokoh Terkait
Xiaomi-Huawei Tanggapi Pesaing Baru di Pasar Laptop
CNNindonesia.com Jenis Media: Tekno
Perusahaan teknologi yang dikenal memproduksi ponsel pintar, Infinix dan Realme, mulai berkecimpung di ranah penjualan laptop. Kendati demikian, perusahaan yang lebih dahulu merambah dunia laptop, Xiaomi dan Huawei, memberi tanggapan soal masuknya dua brand baru itu.
Head of Public Relations Xiaomi Indonesia, Stephanie Sicilia, mengatakan pihaknya menyambut baik kompetisi di pasar penjualan laptop di Indonesia. Ia juga menilai hal itu merupakan kompetisi yang sehat di industri teknologi.
"Kami menyambut baik kompetisi sehat di industri ini dan senantiasa berusaha untuk memberikan pengalaman terbaik bagi para pengguna kami melalui teknologi yang inovatif dengan harga sebenarnya," ujar Stephanie kepada CNNIndonesia.com lewat pesan teks, Kamis (26/8).
Ia berharap dengan kehadiran RedmiBook 15 yang belum lama dirilis, dapat melengkapi berbagai pilihan produk laptop bagi para pengguna di Indonesia.
Saat diminta pandangan mengenai posisi Infinix dan Realme di pasar laptop di Indonesia, Stephanie enggan berkomentar. Namun ia menyatakan RedmiBook 15 memiliki respons yang positif di pasar.
"Kami tidak dapat memberikan komentar mengenai posisi kompetitor di pasaran. Namun, dapat kami sampaikan bahwa Xiaomi menerima respon yang positif dari para pengguna kami terhadap produk RedmiBook 15," pungkasnya.
Di samping itu Stephanie berkomentar bahwa dengan adanya kondisi pandemi Covid-19 saat ini, laptop menjadi salah satu perangkat yang mendukung produktivitas dari rumah, terutama untuk pembelajaran jarak jauh dan bekerja dari rumah.
Lantas ia mengutip temuan data terbaru IDC yang menjelaskan penjualan personal computer (PC) pada kuartal kedua tahun ini terus menguat, pasca mengalami penurunan di akhir tahun lalu.
"Sesuai dengan temuan data terbaru dari IDC yang menjelaskan bahwa penjualan personal computer pada kuartal kedua tahun ini terus menguat pasca mengalami penurunan di akhir tahun lalu," ujarnya.
Senada dengan pernyataan Xiaomi Indonesia. Huawei yang juga produsen teknologi yang merambah ke kancah market laptop juga memberi tanggapan positif akan hadirnya vendor ponsel lain yang memproduksi laptop.
Country Head Huawei CBG Indonesia, Patrick Ru, menilai masuknya produsen ponsel yang juga meluncurkan laptop membuat persaingan pasar semakin ramai. Ia mengatakan pihaknya selalu berkomitmen menghadirkan teknologi yang dapat dinikmati para konsumen.
"Tentunya membuat market laptop kian ramai. Huawei selalu berkomitmen untuk menghadirkan teknologi yang dapat digunakan dan dinikmati oleh konsumen," ujar Patrick secara virtual, Rabu (25/8).
Lantas ia juga mengklaim produk laptop miliknya mempunyai keunggulan, yakni sistem Huawei Share Multi Screen Collaboration yang mengintegrasikan antara laptop, tablet dan smartphone. Fitur itu disebutnya menjadi nilai jual ekosistem perangkat teknologinya.
(can/ayp)[-]
Sentimen: positif (99%)