Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Senayan
Tokoh Terkait
PDIP ke Surya Paloh: Pemerintah Tak Perlakukan NasDem Sebagai Oposisi
Liputan6.com Jenis Media: Politik
Liputan6.com, Jakarta - Politikus PDI Perjuangan, Masinton Pasaribu menilai saat ini pemerintah Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak pernah memperlakukan Partai NasDem sebagai oposisi. Sebab, hingga saat ini Presiden Jokowi tidak pernah mereshuffle menteri dari Partai NasDem.
"Pemerintah enggak pernah memperlakukan NasDem sebagai oposisi kan masih bersama-sama di pemerintahan iya kan?" kata Masinton, saat ditemui di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (27/6/2023).
Masinton menyebut menteri-menteri NasDem pun masih diundang dalam rapat Kabinet Indonesia Maju. Sehingga, sudah dipastikan partai dibawah kepemimpinan Surya Paloh masih bagian dari koalisi pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin.
"Pemerintah merasa NasDem ya masih bagian dari pemerintahan saat ini. Beda halnya kalau Nasdem sudah menarik diri dari pemerintahan," sambungnya.
Namun, anggota Komisi XI DPR RI ini tak menampik jika urusan Pilpres 2024 berbeda sikap politik dengan Partai NasDem.
"Mungkin kalau urusan capres kan urusan partai politik di luar pemerintahan itu mah," ungkap Masinton.
Sentimen: netral (40%)