Sentimen
Positif (97%)
26 Jun 2023 : 13.00
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Tesla

Update Elon Musk dan Mark Zuckerberg Adu Jotos, Cuan Rp 15 T

26 Jun 2023 : 20.00 Views 1

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: Tekno

Update Elon Musk dan Mark Zuckerberg Adu Jotos, Cuan Rp 15 T

Jakarta, CNBC Indonesia - Kabar pertarungan Elon Musk dan Mark Zuckerberg kian santer terdengar. Terbaru, adu jotos dua tokoh teknologi itu dikabarkan bisa meraup hingga US$1 miliar atau lebih dari Rp 15 triliun.

Sesuai dengan ajakan Musk, pertandingannya dengan Zuckerberg akan digelar di Octagon Vegas yang digunakan oleh UFC. Bos UFC, Dana White memastikan akan mengenakan tiket bagi penonton pertarungan tersebut.

Tiket untuk pertandingan UFC standar adalah US$80 (Rp 1,2 juta). Namun khusus laga Musk dan Zuckerberg, akan dikenakan biaya US$100 (Rp 1,5 juta).

-

-

Pendapatan pertandingan terbesar sebelumnya dipegang oleh Conor McGregor dan Floyd Mayweather yakni lebih dari US$600 juta (Rp 9 triliun). White meyakini rekor baru bakal bisa tembus pada pertarungan Musk vs Zuckerberg.

"Saya pikir itu tiga kali lipat [dari pertandingan Mayweather-McGregor]. Tidak ada batasan dari apa yang bisa diraup," kata White, dikutip CNBC Internasional, Senin (26/6/2023).

Kedua orang ini akan mengumpulkan ratusan juta dolar untuk amalBos UFC Dana White

Jika prediksi White benar, maka pertandingan Musk dan Zuckerberg akan meraup pendapatan lebih dari US$1 miliar. CNBC Internasional juga menuliskan perkiraan tersebut dalam judul salah satu artikel yang berjudul Musk-Zuckerberg 'cage match' PPV would cost $100, bring in over $1 billion: 'This would be the biggest fight ever in the history of the world'.

Tentu saja, baik Musk dan Zuckerberg tidak mencari keuntungan sendiri dari pertarungan keduanya. Bos SpaceX dan Meta itu diketahui sebagai dua orang dari orang paling kaya sedunia.

White menyarankan keduanya bertarung untuk organisasi amal yang mereka pilih. Musk dan Zuckerberg diyakini bisa dengan mudah mengumpulkan ratusan juta dolar untuk amal.

"Kedua orang ini akan mengumpulkan ratusan juta dolar untuk amal," jelasnya.

Hingga saat ini memang belum ada kepastian kapan pertarungan akan berlangsung. White juga enggan berspekulasi kapan itu akan terjadi, meski dia meyakini pertandingan Musk dan Zuckerberg pasti terlaksana dan dia siap mewujudkannya.

Selain itu juga belum dipastikan apakah tetap dilakukan. Sebab ibunda Elon, Maye Musk sekuat tenaga menggagalkan pertandingan itu.

Berikut adalah kronologi rencana adu jotos antara Elon Musk dan Mark Zuckerberg:

Facebook Buat Pesaing Twitter Foto: AP/Richard Drew

Pergesekan dimulai dari sebuah tweet yang menyebutkan bahwa Facebook, perusahaan milik Zuckerberg, hendak membuat pesaing Twitter. Kabar ini sudah terdengar sejak akhir 2022 lalu, lantas makin kencang baru-baru ini.

Chief Product Officer Meta (induk Facebook) Chris Cox mengatakan pengembangan platform pesaing Twitter sekarang sudah di tahap pengkodean. Raksasa teknologi itu berencana merilisnya dalam waktu dekat, namun belum diumbar kapan pastinya.

Menanggapi hal tersebut, Musk pun mengekspresikan kekhawatirannya di Twitter. Menurut dia, jika Meta mengembangkan pesaing Twitter, maka perusahaan itu akan secara penuh memonopoli industri media sosial.

Pasalnya, saat ini Meta sudah memiliki Facebook, Instagram, YouTube, dan WhatsApp. Ia khawatir isu keamanan yang selama ini menjadi masalah di dalam internal Meta akan membahayakan masyarakat.

"Saya yakni dunia akan secara eksklusif berada di bawah kendali Zuck. Tak ada pilihan lain. Setidaknya, ini akan menimbulkan kekacauan," kata Musk melalui tweet.

Warganet kompori Musk dan Zuckerberg

Warganet pun memanas-manasi Musk dengan mengatakan ia perlu berhati-hati. Sebab, Zuckerberg kini sudah menguasai olahraga bela diri Ju Jitsu.

Musk menjawab santai, "saya siap bertarung di dalam kandang".

Tak menunggu lama, Zuckerberg pun menantang balik dengan menanyakan lokasi untuk bergelut. Ia membagikan tangkapan layar tweet Musk melalui Instagram Story.

[Gambas:Twitter]

"Kirimkan saya alamatnya [untuk adu jotos]," kata orang terkaya ke-9 di dunia tersebut.

Musk kemudian merespons dengan menyebut Vegas Octagon sebagai lokasinya.

Warganet heboh dengan aksi saling tantang dua miliarder tersebut. Bahkan, diprediksi bakal tersedia tiket yang bisa dibeli secara publik untuk menyaksikan pertarungan antara Musk dan Zuckerberg.

The Verge mencoba melihat siapa yang paling unggul jika pertarungan dilakukan. Menurut laman tersebut, Musk lebih unggul dari ukuran fisik dan pernah menceritakan soal perkelahian di jalanan saat di Afrika Selatan.

Sementara Zuckerberg dikenal menguasai olahraga bela diri. Selain itu juga mengklaim menyelesaikan Murph Challenge hanya dalam waktu 40 menit.

Ibu Elon Musk gelisah

Ibu Elon Musk, Maye Musk, sekuat tenaga berupaya menghentikan adu jotos antara putranya dengan CEO Meta Mark Zuckerberg. Dia bahkan meminta netizen untuk tidak mengompori anaknya soal pertandingan tersebut.

"Jangan menggembar-gemborkan pertandingan ini," kata Maye dalam tweet-nya yang membalas cuitan podcaster dan peneliti AI Lex Fridman. Dalam unggahan itu, ia juga menyematkan dua emoji 'marah', dikutip Insider, Jumat (23/6/2023).

Foto: AFP/ANGELA WEISS

Fridman sebelumnya mengunggah tweet yang mengekspresikan antusiasmenya untuk melihat adu jotos antara Musk dan Zuckerberg.

Maye mengatakan dirinya telah berusaha mencegah pertarungan antara dua tokoh teknologi tersebut. Ia bahkan sudah meminta langsung agar putranya menyetop rencana 'aneh' itu.

Lebih lanjut, Maye hanya merestui pertandingan adu lucu, bukan dengan kekerasan fisik.

"Berkelahi hanya boleh dengan kata-kata. Orang paling lucu yang menang," tulisnya.

Bos UFC siap gelar pertandingan

Bos UFC, Dana White memastikan Elon Musk dan Mark Zuckerberg jadi adu jotos di UFC Octagon. Menurutnya kedua bos teknologi itu 'benar-benar serius' soal pertandingan itu.

"Saya berbicara dengan Elon dan Mark tadi malam. Keduanya benar-benar sangat serius mengenai ini," kata White, dikutip dari Page Six, Minggu (25/6/2023).

Dia melanjutkan, "mereka berdua berkata 'ya, kami akan melakukannya!'".

Foto: CEO Facebook, Mark Zuckerberg (AP/Mark Lennihan)

Kepada TMZ Sports, White mengatakan Zuckerberg menghubunginya. Bos Meta itu menanyakan keseriusan Musk bersiap-siap untuk bertarung dengannya.

White mengaku kepada Zuckerberg tidak yakin dan akan menghubungi bos Tesla untuk hal itu. Musk nampaknya menyatakan kesiapannya bertarung dengan Zuckerberg.

Acara pertarungan kedua tokoh tersebut memang masih tahap awal. Namun White memastikan tugasnya membuat pertarungan yang ingin dilihat orang.

Menurutnya, Musk vs Zuckerberg bakal jadi pertarungan terbesar yang pernah ada dalam sejarah. Semua orang dipastikan tertarik dengan pertandingan tersebut. "Anda tidak harus jadi penggemar pertarungan untuk tertarik dengan pertarungan. Semua orang ingin melihatnya," kata White.


[-]

-

Elon Musk dan Mark Zuckerberg Mau Gelut, Lokasinya di Sini
(dem)

Sentimen: positif (97%)