Sentimen
Positif (94%)
17 Jun 2023 : 19.43
Informasi Tambahan

Event: Piala Dunia 2022

Kab/Kota: Beijing

Partai Terkait

Media Argentina Puji Sambutan Spesial Indonesia

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

17 Jun 2023 : 19.43
Media Argentina Puji Sambutan Spesial Indonesia
Jakarta, CNN Indonesia --

Media Argentina memuji sambutan spesial Indonesia dengan pemberian kain tradisional ketika timnas Argentina tiba di Jakarta, Jumat (16/6).

"Timnas Argentina tiba di Indonesia dan diterima dengan hadiah istimewa," tulis TYC Sports.

"Skuad Scaloni sudah berada di Jakarta, di mana pada Senin (19/6) mereka akan menghadapi Timnas Indonesia. Dan, mereka diberikan kain spesial pada saat kedatangan di bandara," sambung artikel tersebut.

-

-

Kedatangan La Albiceleste di Bandara Soekarno Hatta disambut langsung Ketua PSSI Erick Thohir beserta jajaran pengurus PSSI.

Seluruh tim ofisial Argentina secara bergantian diberikan kain tenun tradisional khas Indonesia sebagai kenang-kenangan, bukan seperti kalungan bunga pada umumnya.

"Delegasi Albiceleste mendapat sambutan hangat, termasuk hadiah," tulis media itu lagi.

TYC juga mengungkapkan pujian akan sambutan spesial Indonesia yang diutarakan Presiden AFA Claudio Tapia.

"Halo, Indonesia! Terima kasih banyak kepada PSSI dan Ketua Erick Thohir atas sambutan yang begitu hangat kepada Timnas Argentina. Kami sangat senang berada di sini," ujar Tapia.

Kendati demikian, Argentina tak akan diperkuat tiga bintangnya saat melawan Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin (19/6) pukul 19.00 WIB.

Pelatih Argentina Lionel Scaloni memberikan izin libur kepada tiga pemain pilarnya di Piala Dunia 2022. Mereka adalah kapten Lionel Messi, Angel Di Maria, dan Nicolas Otamendi.

Indonesia menjadi tim kedua yang akan dilawan Argentina dalam agenda tur Asia. setelah sebelumnya sukses mengalahkan Australia 2-0 di Beijing, China, pada Kamis (15/6).

[-]

(jun/ptr)

Sentimen: positif (94.1%)