Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: PT Telekomunikasi Selular
Tokoh Terkait
Malam Final, Telkomsel Siap Umumkan Pemenang NextDev 2023
CNBCindonesia.com Jenis Media: Tekno
Jakarta, CNBC Indonesia- Program NextDev yang digagas Telkomsel memasuki tahap final. Sejumlah startup digital pun telah dikantongi untuk diumumkan di hari kedua penyelenggaraan NextDev Summit, Kamis (8/6/2023).
NexDev Summit sendiri merupakan rangkaian puncak kegiatan program tanggung jawab sosial tahunan Telkomsel yang menghadirkan berbagai expertise di bidang teknologi dan isu dampak sosial.
Pada acara puncak, NextDev Summit akan berfokus pada Awarding Night untuk mengetahui pemenang dari program yang mengusung tema "Tech with Impact for Sustainable Living". Acara ini akan mengumumkan startup terbaik pada Program NextDev tahun ke 8, hingga pertunjukan hiburan.
Adapun calon pemenang NextDev 2023 telah mengerucut pada Top 4 Digital startup usai diumumkan pada hari pertama penyelenggaraan NextDev Summit.
Top 4 Digital startup ini menjadi yang terbaik dari 12 startup terpilih dari tahap NextDev Talent Scouting 2022, yakni Teman Pasar, Campsite, Shieldtag, Nuxcle, Databiota, MyECO, Nightspade, Redamantine Studios, Hisa Games, Female in Action, Fisiohome, dan LingoTalk.
Pada puncak NextDev Summit ini juga diadakan sesi Expert Talks #4 yang akan diisi Yansen Kamto, CEO sekaligus pendiri Kibar, yang menaungi banyak startup. Sesi Expert Talks pada hari kedua ini akan berlangsung di M Bloc Space, Jakarta.
Selain 12 startup, para audiens NextDev Summit juga akan diundang untuk diperkenalkan ke dunia startup digital dalam sesi Silent Workshop.
Pada hari ini, NextDev Summit menghadirkan Actress and Social Activist Dian Sastrowardoyo, Commissioner PT Trimegah Karya Pratama Tbk & Partner PT Maharaksa Biru Energi Tbk Ranggaz Laksmana, dan Head of Industry Meta Indonesia Aldo Rambie.
Diketahui, Program NextDev dari Telkomsel ini telah memasuki tahun ke delapan. Program ini diikuti oleh sebanyak 250 startup dan dari 250 startup tersebut, tim mentor dan internal Telkomsel menyeleksi menjadi 40startuphingga akhirnya 12 startup terbaik yang berhak mengikuti program inkubasi.
Sementara itu, di tahun ke-8 penyelenggaraannya ini, NextDev hadir dengan 4 trek utamanya, yakni Gaming, Health & Education, Tourism & Creative Economy, serta Green & Clean Tech.
[-]
-
Masuk Tahun ke-8, Telkomsel NextDev Akselerasi Startup RI(dpu/dpu)
Sentimen: positif (97.7%)