Sentimen
Informasi Tambahan
Brand/Merek: Oppo
Club Olahraga: AC Milan
Event: Liga Champions
Tokoh Terkait
Menpora Apresiasi Oppo Bawa Kaka ke Indonesia, Legenda AC Milan Ceritakan Pengalaman di Liga Champions
Liputan6.com Jenis Media: Tekno
Liputan6.com, Jakarta - Kehadiran pemain sepak bola asal Brasil Kaka ke Indonesia mendapat apresiasi dari Menteri Pemuda dan Olahraga atau Menpora Dito Ariotedjo. Kehadiran Kaka di Indonesia sendiri merupakan bagian dari aktivitasnya sebagai global brand ambassador untuk kemitraan Oppo dengan Liga Champions 2023.
Pemain yang memiliki nama asli Ricardo Izecson Dos Santos Leite itu bertemu dengan para penggemar di Indonesia pada Sabtu (3/6/2023). Ia juga menghadiri Meet and Greet eksklusif dengan pengguna Oppo Find N2 Flip di Plaza Indonesia.
Selain bertemu dengan para penggemar, Kaka juga membagikan pengalamannya di ajang Liga Champions. Ia juga mengajak penggemar sepakbola di Tanah Air untuk tidak ragu mewujudkan mimpinya.
Menurut Menpora, kehadiran salah satu legenda sepakbola terhebat di dunia merupakan sebuah kehormatan. Ia juga mengapresiasi langkah Oppo Indonesia yang menghadirkan Kaka di Tanah Air.
"Dengan prestasinya di panggung sepakbola dunia, kehadiran Kaká dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda bangsa untuk meraih kesuksesan, baik di bidang olahraga maupun lainnya," tutur Dito Ariotedjo dalam keterangan resmi yang diterima, Senin (5/6/2023).
Terlebih, Dito menuturkan, sepakbola merupakan olahraga paling favorit di Indonesia. Sebab, hampir 70 persen dari sekitar 270 juta penduduk Indonesia menyukai sepakbola.
"Jadi bagi Kaka, dengan fans-nya yang luar biasa banyak di sini, jika bosan di Brasil, Kaká bisa pindah ke Indonesia dan dukung kesuksesan sepakbola Tanah Air,” ujarnya melanjutkan.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Chief Marketing Officer Oppo Indonesia Patrick Owen juga menuturkan, dengan kehadiran Kaka, Oppo berharap generasi muda Indonesia keteguhan untuk terus bermimpi dan menciptakan keajaiban, khususnya bagi persepakbolaan Indonesia.
Kaka sendiri menuturkan, dirinya sangat beruntung bisa mengalami keajaiban baik di dalam dan di luar lapangan. Ia pun percaya keajaiban bisa diciptakan dengan ketekunan dan keahlain.
"Sebagai penggemar teknologi, saya sangat senang menemukan Oppo sebagai sebuah brand yang memiliki semangat yang sama dalam mengusung keunggulan dan inovasi serta berupaya menjadi bagian dari perjalanan keajaiban para penggunanya," tutur Kaka.
Sentimen: positif (100%)