Sentimen
Netral (66%)
30 Mei 2023 : 15.40
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Manchester United

Kasus: kekerasan seksual

Ten Hag Akan Kasih Mason Greenwood Kesempatan di MU?

30 Mei 2023 : 15.40 Views 10

Detik.com Detik.com Jenis Media: Bola

Ten Hag Akan Kasih Mason Greenwood Kesempatan di MU?

Manchester -

Erik ten Hag membutuhkan striker di barisan depan Manchester United. Mason Greenwood bakal mendapat kesempatan untuk kembali?

Kebutuhan striker jelas diutarakan Ten Hag. Manajer Belanda itu menegaskan terbuka soal keberadaannya, apakah mendatangkan dari luar atau dari tim sendiri.

Di MU, nama Mason Greenwood masih menjadi opsi. Penyerang muda Setan Merah itu masih tersedia, kendati belum dimainkan lagi sejak tersandung kasus kekerasan seksual.

-

-

Erik ten Hag mengakui bahwa Mason Greenwood striker tajam. Meski begitu, ia tidak memberi penjelasan rinci soal kans kembali pemain 21 tahun itu.

"[Dia] menunjukkan di masa lalu bahwa dia mampu melakukan itu," kata Ten Hag kepada Times.

Ten Hag menjelaskan, dirinya butuh pemain pelapis untuk Marcus Rashford. Tanpa menyebut nama Greenwood langsung, ia berujar terbuka dari mana saja.

"Yang kami butuhkan selain Marcus Rashford adalah satu pemain tambahan dengan kemampuan mencetak gol, baik itu yang berasal dari skuad kami sendiri atau kami harus merekrutnya," terang Erik ten Hag.

Mason Greenwood sendiri sudah punya catatan 35 gol dari 129 penampilan di Manchester United. Apakah ia bisa menjadi opsi bagi The Red Devils musim depan?

Simak Video "Greenwood Bisa Masuk Skuad MU Lagi, Ten Hag?"
[-]
(yna/raw)

Sentimen: netral (66.7%)