Sentimen
Negatif (79%)
28 Mei 2023 : 19.55
Informasi Tambahan

BUMN: BNI, TransJakarta

Pengumuman! Menhub Pastikan Tarif Kereta Bandara Bakal Turun

29 Mei 2023 : 02.55 Views 1

Detik.com Detik.com Jenis Media: Ekonomi

Pengumuman! Menhub Pastikan Tarif Kereta Bandara Bakal Turun
Jakarta -

Pemerintah pusat dan pemerintah provinsi DKI Jakarta berupaya mendorong penggunaan transportasi massal. Salah satunya ialah dengan mendorong pemanfaatan kereta bandara.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, pemerintah provinsi DKI Jakarta akan mengeluarkan anggaran untuk menekan tarif kereta bandara. Ia memastikan, kereta bandara akan turun.

Hal itu disampaikan Budi Karya usai meninjau kereta bandara bersama Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono. Namun, Budi Karya mengatakan, anggaran yang akan dikucurkan masih akan dibahas di internal pemerintah provinsi DKI Jakarta.

-

-

"Kalau menjawab mengenai tarif, makanya saya ajak Pak Gubernur. Pak Gubernur ini dermawan, ada Trans Jakarta, ada macam-macam. Itu Pak Gubernur mengeluarkan kocek, siapa tahu hitung-hitung jadi lebih murah," katanya di Stasiun BNI City, Jakarta, Minggu (28/5/2023).

"Dan tentu Pak Gubernur tidak bisa memutuskan sekarang, akan diskusiin secara internal. Bisa dipastikan bahwa tarifnya turun," ujarnya.

Sementara, Heru Budi mengatakan, pada intinya pemerintah daerah memberikan dukungan pada kebijakan pemerintah pusat.

"Intinya pemda backup kebijakan-kebijakan Pak Menteri Perhubungan," katanya.

Kepada detikcom, Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati mengkonfirmasi, pemerintah provinsi DKI Jakarta akan memberikan subsidi untuk kereta bandara.

"Ya betul. Intinya untuk angkutan massal," katanya.

(acd/dna)

Sentimen: negatif (79.5%)