Sentimen
Netral (84%)
28 Mei 2023 : 17.42
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Manchester United, Inter Milan, River Plate

Event: Liga Champions, Piala Dunia 2022

Tokoh Terkait

3 Fakta Pemain Argentina yang Dibawa Melawan Timnas Indonesia

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

28 Mei 2023 : 17.42
3 Fakta Pemain Argentina yang Dibawa Melawan Timnas Indonesia
Jakarta, CNN Indonesia --

Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) telah mencantumkan daftar pemain yang dipanggil pelatih Lionel Scaloni untuk menghadapi Timnas Indonesia. Berikut tiga fakta daftar pemain Argentina yang dibawa melawan Indonesia.

Nama-nama besar asal Negeri Tango masuk dalam daftar pemain pilihan Scaloni untuk FIFA matchday Juni 2023 seperti Lionel Messi, Angel Di Maria, Emiliano Martinez, Nicolas Otamendi, Enzo Fernandez, hingga Rodrigo De Paul.

Pada laga tengah bulan depan, Argentina akan menjalani tur Asia. Pada laga pertama di China, Skuad Albiceleste akan menghadapi Australia. Sementara pada laga kedua di Jakarta, Argentina akan menjajal Timnas Indonesia.

-

-

Berikut tiga fakta daftar pemain Argentina yang dibawa untuk menghadapi Timnas Indonesia:

1. Bawa Alumni Piala Dunia 2022

Scaloni cukup serius menghadapi dua laga persahabatan di Asia. Buktinya mantan pemain timnas Argentina itu menyertakan pemain-pemain yang ikut angkat trofi juara dunia pada akhir tahun lalu di Qatar.

Pemain-pemain utama di setiap lini menjadi andalan Scaloni guna mengetes kekuatan Australia dan Indonesia.

Messi, Di Maria, hingga Dibu Martinez memiliki andil membawa Argentina meraih gelar juara dunia yang ketiga.

2. Pemain Cedera dan Sibuk Tak Dibawa

Meski membawa nama-nama tenar, ada juga sederet pemain yang tidak dibawa Scaloni dalam kunjungan ke Asia kali ini. Lisandro Martinez, Lautaro Martinez, Paulo Dybala, dan Franco Armani disisihkan.

Tiga pemain tersebut tak diboyong Scaloni lantaran alasan berbeda. Lisandro dan Dybala masih dalam proses pemulihan cedera, sedangkan Lautaro akan beristirahat usai membela Inter Milan di final Liga Champions guna melakukan pemeriksaan engkel.

Armani juga harus menjalani laga bersama klubnya, River Plate, di ajang Copa Libertadores yang waktunya berdekatan dengan kalender internasional.

3. Pemain Debutan

Guna menambal ketiadaan pemain-pemain yang cedera dan mengikuti agenda lain, Scaloni memanggil beberapa nama yang belum pernah memperkuat timnas Argentina.

Salah satu nama mencolok yang menjadi pendatang baru di skuad Biru Langit adalah pemain Manchester United Alejandro Garnacho yang masih berusia 18 tahun.

Selain Garnacho, Scaloni juga membawa kiper Walter Benitez dari tim PSV Eindhoven yang belum memiliki caps di timnas Argentina.

[-]

(nva/nva)

Sentimen: netral (84.2%)