Sentimen
Positif (100%)
26 Mei 2023 : 18.45
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Oppo

Hewan: Anjing

Kab/Kota: Surabaya

Sosialita-Pengusaha Surabaya Terpikat Kemewahan Oppo Find N2 Flip

27 Mei 2023 : 01.45 Views 1

Detik.com Detik.com Jenis Media: Tekno

Sosialita-Pengusaha Surabaya Terpikat Kemewahan Oppo Find N2 Flip
Surabaya -

Usai Ngobrol Sore bersama Putri Tanjung dan Morgan Oey dengan kalangan kemarin Jumat (26/5), Oppo Find N2 Flip menyapa pecinta gawai mewah ini. Diundang para influencer, sosialita, pengusaha dan komunitas di Pop-Up Store Oppo Find N2 Flip di Tunjungan Plaza 3.

Kali ini, OPPO Find N2 Flip berkolaborasi memadukan kecanggihan teknologi, seni dan figur-figur dari kalangan ­high-class dalam satu acara OPPO Find N2 Flip Special Trunk Show featuring Albert Yanuar. Desain intuitif dan fashionable, menjadi alasan banyak orang memilih OPPO Find N2 Flip.

Dengan desain Oppo Find N2 Flip yang elegan dan ramping, hingga cincin kamera yang halus serta micro-arc body yang melengkung di bagian depan dan belakang, membuatnya nyaman digenggam.

-

-

Chief Marketing Officer Oppo Indonesia, Patrick Owen mengatakan, Oppo menghadirkan kreatifitas dalam memberikan pengalaman retail yang berbeda untuk pengguna. Kali ini melalui fashion, mereka ingin membagikan inspirasi mengenai bagaimana teknologi dan fashion dapat berkolaborasi secara harmonis dan memberikan warna baru dalam industri smartphone Tanah Air.

"Seperti OPPO Find N2 Flip dengan desain yang stylish dan fashionable, sangat sesuai untuk mereka yang mengutamakan kecanggihan. Namun tetap memberi perhatian lebih pada gaya dan penampilan. Kami berterima kasih atas antusiasme dari para pelaku bisnis, sosialita terkemuka dan masyarakat Surabaya atas kehadirannya di acara hari ini. Ini membuktikan penerimaan masyarakat atas gebrakan yang dilakukan oleh Oppo Indonesia," kata Patrick saat ditemui detikJatim, Jumat (26/5/2023).

Founder Surabaya Fashion Parade, Dian Apriliana Dewi mengatakan, pihaknya mengundang audiens berbeda dengan tahun sebelumnya.

"Kali ini sesuai dengan segmen Oppo, high end produknya, sangat cocok dengan trunk show. Surabaya kota yang sangat dinamis. Kami terbuka dengan segala hal baru yang inspiratif. Seperti acara yang diadakan oleh OPPO Find N2 Flip hari ini. Konsep glamor ini baru dilakukan oleh Oppo dan sangat unik. Saya juga tertarik dengan konsep Pop-Up Store OPPO Find N2 Flip yang terlihat simple dan clean tapi sangat terkesan futuristik dan chic," jelasnya.

Sementara PR Manager Oppo, Aryo Meidianto mengatakan, jika acara hari kedua ini lebih ke sosialita dan kelas atas, sedangkan hari pertama kalangan umum. Acara ini untuk merangsang sosialita dan kelas atas dengan trunk show.

"Untuk menggaet kalangan kelas atas dan premiun dengan fashion show. Find N2 Flip kan bentuknya sangat stylist, handy, kecil. Kebiasaan kalangan kelas ini tasnya kecil dan suka sesuatu yang compact masuk tas. Pembeli Fine N2 Flip rata-rata kalangan wanita. Makanya kita undang sosialita dan kalangan atas," kata Aryo.

Antusiasme sosialita pun juga luar biasa. Tidak hanya ramai, tetapi juga melakukan pembelian. "Mereka melihat perangkat ini yang dapat menunjang mereka. Baik foto, desain dan warnanya. Jadi sebuah formula baru untuk mendekati kalangan premium," tandasnya.

Oppo Find N2 Flip Special Trunk Show featuring Albert Yanuar dihadiri oleh figur perempuan yang merupakan pemimpin di bidangnya masing-masing. Beberapa nama penting yang hadir dalam acara ini yaitu Dwi Santi banker dari salah satu bank internasional, Diana Putri seorang fashion designer kenamaan Surabaya, Evy sosialita Surabaya dan banyak lainnya.

Pop-Up Store Oppo Find N2 Flip juga menggabungkan konsep teknologi dan alam, di mana terdapat hewan peliharaan virtual pilihan yang menarik seperti kucing, anjing, dan kelinci. Hewan-hewan ini tersebar di seluruh area Pop-Up Store tidak hanya sebagai teman tetapi juga untuk mewakili kelebihan utama Oppo Find N2 Flip, seperti kucing besar yang melompat keluar dari layar ponsel yang menunjukkan cover screen terbesar di kategori hp lipat saat ini.

Selain itu, terdapat Low Angle Photo Zone yang dibuat seukuran manusia sebagai salah satu corner menarik untuk membuat konten dengan foto selfie memakai Oppo Find N2 Flip.

Bagi para pembeli Oppo Find N2 Flip yang melakukan transaksi di Pop-Up Store ini, akan mendapatkan The Official Marvel Studios "Guardians of the Galaxy Vol 3" Sticker Pack, stiker eksklusif dari KitKat dan Wonderful Indonesia, serta kesempatan untuk berlangganan gratis Spotify Premium selama 12 bulan.

Oppo juga memahami konsumen premium khususnya yang di Surabaya tentunya mengharapkan value lebih dari sebuah smartphone flagship. Jadi, tidak hanya dari sisi produk, Oppo juga memberikan layanan Oppo Premium Services, termasuk layanan Oppo Care+ selama satu tahun dengan garansi kerusakan atau garansi penggantian unit baru, gratis dua kali penggantian anti gores original UV/AR setiap tahun, dan banyak benefit lain.

Khusus untuk di Surabaya, pengguna Oppo Find N2 Flip bisa memanfaatkan layanan Oppo Care+ ini di 2 lokasi, yaitu di Oppo Service Centre di Plaza Marina dan di WTC.

Simak Video "Harga Oppo Find N2 Flip di Indonesia"
[-]
(esw/fyk)

Sentimen: positif (100%)