4 Wakil RI Masuk Grand Final FFSI Free Fire, Siap Putus Dominasi Thailand
Detik.com Jenis Media: Tekno
Babak grand final Free Fire SEA Invitational (FFSI) bakal digelar mulai hari ini. Ada empat tim wakil Indonesia yang lolos ke partai puncak, dan siap memutus dominasi pemain-pemain Thailand.
Hanya saja perjalanan mereka di babak grup penuh rintangan. Alasannya sudah pasti, karena banyak tim kuat yang juga ingin melaju ke grand final.
Saat babak grup bergulir sejak 12-21 Mei 2023 lalu, setidaknya ada 18 partisipan yang bersaing. Hingga akhirnya cuma 12 tim di posisi teratas, yang berhak melaju ke laga pamungkas.
Untuk keempat wakil Indonesia kerap kali dijegal lawan-lawannya. Namun mereka mampu menunjukkan penampilan luar biasa, meski hasil akhirnya tidak bisa menjadi juara atau runner-up di babak grup.
"Masih banyak ruang untuk perbaikan agar kami bisa tampil sempurna dan membawa pulang gelar juara FFSI ke Indonesia. Kami tidak takut, kami tidak gentar dengan dominasi tim Thailand," ungkap Captain First Raiders Eclipse, Said Khairiza Aditya (FR Darkol), dari informasi yang diterima detikINET.
"Justru, dominasi mereka hanya menjadi bensin untuk terus membakar semangat kami agar bisa tampil maksimal dan mengembalikan nama Indonesia di kejuaraan internasional Free Fire," tambahnya.
Serupa dengan apa yang disampaikan Darkol, roster Genesis Dogma SF, Jorgy Hermansyah Djafar (GD Borgayz), menyadari performa timnya belum maksimal. Dirinya mengatakan, bahwa ia dan rekan-rekannya akan menggunakan sisa waktu untuk istirahat dan memperbaiki strategi serta cara bermain.
"Kami harus menutup kelemahan yang selama ini diekspos oleh tim lawan dan jadi lebih kuat demi bisa membanggakan Indonesia," pungkas Borgayz.
Nah keseruan FFSI diselenggarakan selama tiga hari ke depan. Terhitung mulai dari hari ini, Jumat, 26 Mei 2023 dan berakhir pada Minggu tanggal 28 Mei 2023 mendatang.
Para penggemar bisa menyaksikannya secara online, melalui YouTube, TikTok, dan Facebook FF Esports ID. Bila mengacu Instagram resmi Free Fire Esports Indonesia, pertandingannya dimulai pada pukul 18.00 WIB.
Simak Video "Free Fire Rilis Mode Ranked Bomb Squad dan Map Baru"
[-]
(hps/fyk)
Sentimen: positif (91.4%)