Sentimen
Sstt... Sutradara The Flash Beri Bocoran soal Cameo
Detik.com Jenis Media: Hiburan
Jakarta -
Spoiler Alert! Artikel ini mengandung spoiler soal The Flash
The Flash menjadi salah satu nomor besar dari film superhero yang tengah dinantikan oleh banyak orang. Beragam informasi tentang film tersebut pun selalu dinantikan, mulai dari alur hingga siapa sajakah yang akan tampil di sana.
Hingga saat ini diketahui ada beberapa nama yang akan menemani Ezra Miller. Mulai dari Michael Shannon sebagai General Zod, Michael Keaton sebagai Batman, hingga Ben Affleck yang juga menjadi Batman.
Namun ada satu bocoran yang sangat mengejutkan yang diungkapkan oleh sang sutradara, Andy Muschietti, dalam wawancara terbarunya bersama Esquire Middle East baru-baru ini.
Ia mengatakan akan ada penampilan khusus dari Nicholas Cage. Cage akan berperan sebagai Superman.
"Nic sungguh menakjubkan. Meskipun ia hanya menjadi cameo, tapi ia benar-benar mendalaminya," paparnya.
"Selama hidupku aku selalu bermimpi bisa bekerja dengannya. Kuharap aku bisa bekerja dengannya lagi dalam waktu dekat," tambahnya.
Pada era 1990-an, Nicholas Cage sempat terlibat proyek Superman Lives. Namun sayangnya, film itu dibatalkan begitu saja beberapa minggu sebelum syuting dimulai.
Sutradara Tim Burton sempat bertugas untuk mengarahkan film yang naskahnya ditulis oleh Kevin Smith. Beberapa nama besar yang dikabarkan terlobat di sana adalah Christopher Walken dan Sandra Bullock.
Selama bertahun-tahun, cuplikan adegan test screen dan foto di belakang layar telah muncul kembali, menunjukkan bagaimana tampilan Nicholas Cage sebagai Superman. Apalagi saat santer kabar mundurnya Henry Cavill pertama kali dari DC.
Sang aktor pun menjelaskan bagaimana penampilannya tersebut.
"Itu lebih seperti Superman era 1980-an dengan rambut hitam panjang mirip seorang samurai. Kurasa ini akan jadi berbeda, layaknya Superman versi Emo, tapi sayangnya kita tak pernah mewujudkannya," ungkap Nicholas Cage pada awal tahun ini.
Andy Muschietti menjelaskan bahwa penampilan Cage di The Flash hanyalah sebuah cameo dan mungkin penampilan sang aktor dalam setelan Superman hanya akan terjadi sekali saja.
Sementara itu, bos baru DC Studios James Gunn saat ini sedang mengerjakan film Superman lainnya berjudul Superman: Legacy, yang akan dibintangi aktor muda yang belum diumumkan sebagai Man of Steel.
Setelah 30 tahun berlalu akhirnya Nicholas Cage benar-benar mewujudkan Superman versi dirinya. Jika disenangi para fans, bukan hal yang mustahil ia akan kembali menjadi superhero asal Krypton tersebut.
Simak Video "Kejutan di Trailer 'The Flash': 2 Batman hingga Kemunculan Supergirl"
[-]
(ass/mau)
Sentimen: netral (79%)