Sentimen
Positif (66%)
25 Mei 2023 : 00.03
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Inter Milan

Event: SEA Games

Grup Musik: APRIL

Partai Terkait

Pengurus PSSI Era Erick Thohir Dilantik KONI pada 26 Mei

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

25 Mei 2023 : 00.03
Pengurus PSSI Era Erick Thohir Dilantik KONI pada 26 Mei
Jakarta, CNN Indonesia --

Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali memastikan kepengurusan PSSI di bawah pimpinan Erick Thohir akan dilantik oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) pada 26 Mei.

"Jadi pengukuhan [kepengurusan PSSI] di Hotel Fairmont. Ketua umumnya kan mantan pemilik Inter Milan masa di KONI, di Hotel Fairmont," kata Amali seusai jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (24/5).

Erick dan anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI lainnya terpilih dalam kongres biasa pada 16 Februari 2023 di Jakarta. Erick unggul 64 suara atas La Nyalla Mattalitti yang mendapat 22 suara.

-

-

Begitu terpilih, Erick langsung membentuk kepengurusan, akan tetapi belum dilantik. Lazimnya, sebuah kepengurusan federasi atau asosiasi cabang olahraga yang baru harus dilantik oleh KONI.

Setelah tiga bulan lebih Erick memimpin PSSI, pelantikan akan dilangsungkan. Sejatinya daftar susunan kepengurusan PSSI sudah diberikan ke KONI sejak April, namun menunggu SEA Games 2023 selesai.

Dua hari setelah pelantikan, PSSI akan melakukan kongres tahunan. Amali mengatakan lokasi kongres telah ditetapkan dan seluruh peserta kongres, yakni 86 perwakilan pemilik suara telah diundang.

"Untuk kongres PSSI jadinya tanggal 28 Mei di Hotel Intercontinental, Jakarta," kata mantan Menpora tersebut sambil berjalan meninggalkan lokasi jumpa pers tepat di belakang Erick.

Ini akan menjadi kongres pertama PSSI di bawah kendali Menteri BUMN tersebut. Agenda utama kongres ini adalah penetapan program kerja. Ada pula agenda pemilihan Komisi Yudisial PSSI.

Sebelumnya Erick telah menyampaikan pada 10 Maret 2023 bahwa PSSI akan menggelar kongres biasa. Hanya saja ketika itu Erick belum bisa memastikan tanggal dan lokasi kongres. Ia hanya menjelaskan agenda utama.

"Kami bicara pada akhir Juni ini akan ada kongres untuk menetapkan badan yudisial, lalu program kerja tahun 2023, beserta keuangan dan lainnya," kata Erick kepada pewarta dalam jumpa pers di GBK Arena, Jakarta.

[-]

(abs/jal)

Sentimen: positif (66.7%)