Voli Bergelimang Medali di SEA Games 2023, Ketum PBVSI Imam Sudjarwo Bidik Prestasi di Asia
Liputan6.com Jenis Media: Bola
Liputan6.com, Jakarta Ketua umum PP PBVSI Imam Sudjarwo memberi apresiasi setinggi langit kepada timnas voli Indonesia menyusul prestasi mentereng yang mereka catatkan dalam ajang SEA Games 2023 Kamboja.
Seperti diketahui, Indonesia sukses mendulang total empat medali dari cabang olahraga voli dalam ajang olahraga multi event se-Asia Tenggara.
Sebanyak dua medali emas diraih oleh tim voli putra indoor dan tim voli putra pantai, satu medali perak dipersembahkan oleh tim voli putri pantai, dan satu perunggu lainnya diraup oleh tim voli putri indoor.
Capaian ini sekaligus menandai hattrick emas yang didaptkan tim voli putra Indoor, setelah sebelumnya menorehkan prestasi serupa di ajang SEA Games 2019 Filipina dan SEA Games 2021 Vietnam.
Ketum PBVSI Imam Sudjarwo menilai tinggi pencapaian yang diraih oleh atlet-atlet voli Tanah Air di SEA Games edisi ini. Ia pun mengaku terharu dan bangga atas prestasi timnas voli Indonesia dalam kompetisi olahraga multi event level ASEAN.
"Saya sampaikan selamat datang kepada para pahlawan voli Indonesia beserta ofisial, pelatih, manajer, yang telah berlaga di SEA Games Kamboja ke-32," ujar Imam dalam acara Penyambutan Timnas Voli SEA Games ke-32 di Hotel Sultan, Jakarta, Rabu (24/5/2023).
"Kami dan seluruh pengurus PP PBVSI, tidak ada kata lain kecuali rasa bangga, rasa terharu, dan terima kasih serta apresiasi yang luar biasa untuk atlet-atlet kita."
"Sesuai laporan dari manajer, baik voli indoor maupun pantai, sangat membanggakan kita. Ini hattrick, tiga kali emas, (di SEA Games 2019, 2021, dan 2023), sangat luar biasa sekali," tandas dia.
Sentimen: positif (99.5%)