Ayushita Belum Ada Target Untuk Menikah, Keluarga Nggak Bawel?
Detik.com Jenis Media: Hiburan
Jakarta -
Ayushita Nugraha bakal menginjak usia 34 tahun pada 9 Juni mendatang. Namun di umur yang sudah matang, ia terlihat belum ada tanda-tanda untuk melangkah ke jenjang pernikahan.
Ayushita Nugraha sempat menghadiri resepsi pernikahan Jessica Mila beberapa waktu lalu. Di situ, bintang film The Gift itu hanya mohon doa terkait apakah ingin seperti yang Mila lakukan.
"Biasa saja. Ya doain saja ya, doain," ujar Ayu saat ditemui di Jakarta.
Ayushita Nugraha menegaskan tak memasang waktu khusus untuk menikah. Bahkan di tahun ini pun ia belum ada rencana untuk hal tersebut.
"Tidak ada sih, nggak ada, sumpah," tutur Ayu.
Ayushita Nugraha mengaku tak mendapat tekanan dari keluarga soal menikah. Menurutnya, persoalan itu sudah menjadi urusannya.
"Nggak ada sih, kayaknya sudah biasa saja. Terserah saja sih," kata Ayu.
Sementara itu, belum lama ini Ayushita Nugraha sempat mengunggah foto bersama seorang pria. Di situ, ia mengucapkan sebuah ucapan yang membuat netizen bertanya-tanya.
Lalu Ayushita menjelaskan sosok pria yang diunggah. Katanya, dia itu hanya sepupunya.
"Tenang kisanak. Tahan happynya, ini sepupu saya lagi birthday aja loh. Terus fotonya belum tayang. Adooh ngakak Allah," tulis Ayu.
Simak Video "Perankan ODGJ, Ayushita Lakukan Pendalaman Karakter Lewat Kucing"
[-]
(mau/pus)
Sentimen: negatif (61.5%)