Sentimen
Informasi Tambahan
Brand/Merek: Porsche, Ford, Ferrari
Tokoh Terkait
Ferrari Diganjar Punya Mesin Terbaik 2019
CNNindonesia.com Jenis Media: Otomotif
Mesin itu, yang digunakan di model Portofino, GTC4 Lusso T, 488 Pista, dan 488 Pista Spider juga dimenangkan juri sebagai 'best performance engine', 'the best 550PS to 650PS engine', dan 'the best above 650PS engine'.
Pada 488 Pista, mesin itu sanggup menyemburkan 720 hp dan dikagumi juri terkait performa, respons gas, dan suaranya.
"Ini adalah pernyataan yang mengungkap betapa mengagumkannya mesin V8 Ferrari ini, sejak diluncurkan pada 2016, itu tetap tidak terkalahkan di International Engine + Powertrain of the Year Awards, memenangkan lebih dari 14 piala," kata Dean Slavnich, Chairman International Engine + Powertrain of the Year Awards.Seluruh penilaian pada ajang ini dilakukan oleh lebih dari 60 juri yang berasal dari kalangan jurnalis otomotif.
V8 3.902cc Ferrari mendapatkan total nilai 425 poin, sementara di posisi kedua ada sistem penggerak listrik yang dimiliki pada Jaguar I-Pace dengan 328 poin. Posisi ketiga diisi Mercedes-AMG V8 4.000 cc biturbo (260 poin) dan keempat Porsche 2.500 cc turbo (166 poin).Gelar keempat ini membuat Ferrari menjadi produsen yang paling sering memenangi penghargaan ini. Sebelumnya, Ford dengan mesin 1.000cc EcoBoost sudah tiga kali menang pada 2012-2014. (fea/fea)
Sentimen: positif (96.2%)