Sentimen
Positif (93%)
22 Mei 2023 : 13.58
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Event: Sidang Isbat 1 Syawal, sidang isbat

Grup Musik: APRIL

Kasus: covid-19

Patrick Star dan SpongeBob SquarePants Ucap Ramadan Mubarak

22 Mei 2023 : 13.58 Views 1

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Hiburan

Patrick Star dan SpongeBob SquarePants Ucap Ramadan Mubarak
Jakarta, CNN Indonesia --

SpongeBob SquarePants dan Patrick Star turut menyambut Ramadan 1443 H. Mereka kembali mengucapkan selamat kepada umat Muslim di seluruh dunia yang memasuki bulan puasa tahun ini.

"Wishing everyone a Happy Ramadan," tulis akun @SpongeBob, Sabty (2/4). 

Ucapan itu disampaikan sambil mengunggah foto SpongeBob dan Patrick mengenakan pakaian tradisional melayu. SpongeBob mengenakan pakaian merah dengan sarung kuning emas menghiasi di bagian pinggang.

-

-

Sementara itu, Patrick mengenakan pakaian hijau dengan sarung emas bercorak di bagian pinggang. SpongeBob dan Patrick juga sama-sama terlihat mengenakan sandal.

Mereka seperti berfoto di dalam rumah SpongeBob yang telah dihiasi gantungan bulan dan bintang untung memeriahkan suasana.

"Ramadan Mubarak," tulisan yang digantung dalam rumah SpongeBob.

Cuitan itu diunggah saat umat Muslim dunia menyambut 1 Ramadan 1443 Hijriah. Pemerintah Indonesia menetapkan Ramadan tahun ini dimulai pada Minggu (3/4) karena hilal tak terlihat di semua titik.

"Secara mufakat 1 Ramadan jatuh pada Ahad (Minggu) 3 April 2022," ucap Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas membacakan keputusan sidang isbat di Kementerian Agama, Jumat (1/4).

Kementerian Agama di Arab Saudi menetapkan awal puasa Ramadan 1443 Hiriyah atau 2022 Masehi akan dimulai pada Sabtu 2 April waktu setempat.

Sebagaimana dilansir Arab News, penetapan tersebut muncul setelah Kementerian Agama Arab Saudi melihat hilal di beberapa lokasi pada Jumat (1/4) malam.

Menurut laporan, ini merupakan kali pertama masyarakat di Arab Saudi akan menjalankan Ramadan tanpa aturan ketat pencegahan virus corona Covid-19.

Sehingga, hal itu memungkinkan jemaah kembali ke masjid dengan kapasitas penuh tanpa pembatasan jarak sosial, setelah dua tahun pandemi Covid-19.

[Gambas:Twitter]

(chri/chri)

[-]

Sentimen: positif (93.8%)