Harga Emas Antam Merosot ke Rp971 Ribu per Gram
CNNindonesia.com Jenis Media: Ekonomi
Harga emas PT Aneka Tambang (Persero) alias Antam berada di level Rp971 ribu per gram pada Senin (22/8). Harga emas pada awal pekan ini dibuka lebih rendah Rp3.000 dari Rp974 ribu per gram pada Jumat (19/8) kemarin.
Sementara, harga pembelian kembali (buyback) stagnan di level Rp837 ribu per gram, turun Rp2.000 dari Jumat senilai Rp839 ribu per gram.
Berdasarkan data Antam, harga jual emas berukuran 0,5 gram senilai Rp535,5 ribu, 2 gram Rp1,88 juta, 3 gram Rp2,8 juta, 5 gram Rp4,65 juta, 10 gram Rp9,24 juta, 25 gram Rp22,93 juta, dan 50 gram Rp45,75 juta.
Kemudian, harga emas seberat 100 gram senilai Rp91,39 juta, 250 gram Rp228,08 juta, 500 gram Rp455,87 juta, dan 1 kilogram Rp911,6 juta.
Harga jual emas tersebut sudah termasuk Pajak Penghasilan (PPh) 22 atas emas batangan sebesar 0,45 persen bagi pemegang Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). Sedangkan, pembeli yang tidak menyertakan NPWP dikenakan potongan pajak lebih tinggi sebesar 0,9 persen.
Sementara itu, harga emas di perdagangan internasional berdasarkan acuan pasar Commodity Exchange COMEX turun 0,18 persen menjadi US$1.759,7 per troy ons. Begitu juga dengan harga emas di perdagangan spot yang terkoreksi 0,03 persen ke US$1.746,53 per troy ons pada pagi ini.
Analis PT Sinarmas Futures Ariston Tjendra mengatakan harga emas spot masih berpotensi dalam tekanan turun karena sentimen The Fed.
Pekan lalu, notulen rapat The Fed mengindikasikan bahwa Bank Sentral AS masih akan menaikan suku bunga acuan karena inflasi yang belum turun secara signifikan. "Selain itu beberapa petinggi The Fed juga mendukung kenaikan suku bunga acuan lanjut hingga akhir tahun.
Ekspektasi kenaikan suku bunga acuan AS ini mendorong penguatan dolar AS dan menekan harga emas yang dinilai dalam mata uang tersebut," jelasnya kepada CNNIndonesia.com.
Senada, Chief Analyst DCFX Futures Lukman Leong mengatakan penurunan harga emas ini dipicu oleh penguatan dolas AS karena adanya kekhawatiran dari ekspektasi kenaikan suku bunga The Fed.
Adapun harga emas pada hari ini diperkirakan sekitar US$1733 hingga US$1759 per troy ons.
[-]
(dzu/bir)Sentimen: positif (96.9%)