Sentimen
Positif (100%)
10 Mei 2023 : 17.18
Informasi Tambahan

Event: SEA Games

Tokoh Terkait

Sayu Bella, Pemecah Kebuntuan 10 Tahun Indonesia

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

10 Mei 2023 : 17.18
Sayu Bella, Pemecah Kebuntuan 10 Tahun Indonesia
Jakarta, CNN Indonesia --

Atlet sepeda Sayu Bella Sukma Dewi menjadi salah satu sosok yang paling bersinar di SEA Games 2023 setelah mengakhiri paceklik 10 tahun Indonesia.

Sayu Bella menyabet medali emas cabang sepeda MTB nomor women's cross country olympic (XCO). Sayu Bella mengalahkan Nur Assyria Zainal Abidin dari Malaysia dan Yonthanan Phonkla dari Thailand.

Sukses Sayu meraih medali emas mengakhiri paceklik emas Indonesia selama satu dekade dalam kategori XCO putri. Atlet sebelumnya yang mampu meraih emas adalah Kusmawati Yazid pada SEA Games 2013 di Myanmar.

-

-

"Terima kasih semuanya, medannya teknikal dan skill-nya kepakai banget," ungkap Sayu ke Indonesian Cycling Federation (ICF) dalam rilis resmi.

Sayu Bella adalah atlet XC Indonesia yang memulai karier mewakili provinsi Bali pada ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) pada 2018. Dua tahun kemudian ia bergabung dengan Timnas Indonesia dan bersama-sama mulai mengukir prestasi dan mengharumkan nama bangsa.

Sebelumnya Sayu juga sempat menyabet dua medali emas pada ajang Thailand MTB Cup awal 2023, dan medali perak pada ajang Asian Continental Championships pada akhir 2022.

Tim balap sepeda Indonesia, khususnya MTB ,sukses melampaui target medali emas di SEA Games 2023 Kamboja dengan mengemas 4 emas, 1 perak, dan 1 perunggu.

Kepala Pelatih Tim Balap Sepeda Indonesia Dadang Haries Poernomo mengatakan pencapaian ini menjadi sejarah karena pembalap sepeda Indonesia mampu mendominasi empat dari lima nomor perlombaan pada SEA Games 2023.

"Pertama-tama saya ucapkan syukur alhamdulillah karena dari MTB sudah meraih empat medali emas. Sebenarnya target kami adalah dua medali emas di nomor MTB. Tapi atlet Indonesia mampu mencapai, bahkan melebihi target. Kita hanya lepas di satu nomor," kata Dadang.

[-]

(har)

Sentimen: positif (100%)