Kim Seon Ho rayakan ulang tahun dengan beri donasi Rp1,1 miliar
Antaranews.com Jenis Media: Hiburan
Donasi tersebut merupakan hasil pertemuan penggemarnya untuk membantu kaum muda bersiap meninggalkan sistem asuh, demikian laporan dari Soompi, Selasa (9/5).
Kim Seon Ho memutuskan untuk mensponsori pemuda yang bersiap meninggalkan sistem asuh melalui pemungutan suara penggemar dan memilih untuk menyumbang ke Palang Merah Korea setelah mengetahui inisiatif mereka untuk remaja ini.
. Kim Seon Ho akan bintangi film "Tyrant"
Atas permintaan Kim Seon Ho, Palang Merah Korea akan menggunakan donasinya untuk program membantu kaum muda bersiap meninggalkan sistem asuh untuk mengembangkan kemandirian. Palang Merah Korea memberikan anak-anak muda yang telah lanjut usia keluar dari sistem asuh dengan program stabilisasi psikologis dan perlengkapan yang disesuaikan untuk memberi mereka landasan kemandirian.
“Donasi ini dibuat oleh penggemar. Terima kasih kepada para penggemar yang selalu bersamaku. Saya berharap donasi ini dapat membantu kaum muda yang harus berdiri sendiri,” kata Kim Seon Ho.
Sementara itu di sisi lain, Ketua Palang Merah Korea Shin Hee Young menyatakan bahwa setiap tahun, sekitar 2.500 anak muda keluar dari sistem asuh dan harus berdiri sendiri di dunia, dan dalam 3 tahun terakhir, sekitar 20 anak muda ini bunuh diri karena hingga apatis sosial.
“Kami berharap kaum muda yang mengalami kesulitan psikologis dan ekonomi dapat berdiri sendiri sebagai anggota komunitas sosial melalui program dukungan perumahan dan emosional kami,” ujar Shin Hee Young.
Tahun lalu, Kim Seon Ho juga memberikan sumbangan yang murah hati kepada para korban topan Pohang dan Yayasan Leukemia Anak Korea.
Pemain drama "Hometown Cha-Cha-Cha" itu juga akan mengunjungi dan menyapa para penggemar di Jakarta, Indonesia. Acara bertajuk “KIM SEON HO ASIA TOUR 2023 in JAKARTA” itu dipromotori oleh Mecimapro dan akan digelar pada 3 Juni 2023 si Tennis Indoor Senayan, Jakarta Selatan.
. Kim Seon Ho akan tampil di layar lebar lewat film "The Childe"
. Tiket jumpa Kim Seon-ho akan mulai dijual 27 Maret 2023
. Kim Seon Ho tak akan tampil dalam drama "Hash's Shinru"
Penerjemah: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
COPYRIGHT © ANTARA 2023
Sentimen: positif (96.9%)