Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: Wolves, Phoenix Suns, Denver Nuggets
Event: Ramadhan
Tokoh Terkait
Duet Booker-Durant bantu Suns kalahkan Nuggets di gim ketiga
Antaranews.com Jenis Media: Sport
Jakarta (ANTARA) - Duet bintang Phoenix Suns Devin Booker dan Kevin Durant sangat membantu timnya untuk mengalahkan Denver Nuggets di gim ketiga babak semifinal NBA Wilayah Barat dengan skor akhir 121-114 dalam laga yang digelar di Footprint Center Phoenix Arizona, Sabtu WIB.
Booker mencetak 47 poin, 6 rebound, dan 9 assist. Sementara Durant mencetak 39 poin, 9 rebound, dan 8 asssist untuk membawa Suns melawan dalam rangkaian tujuh pertandingan. Saat ini, kedudukan masih diungguli oleh Denver Nuggets 2-1.
Berdasarkan statistik yang dikutip dari laman resmi NBA, poin paling banyak yang dicetak oleh pemain Suns selain Booker dan Durant hanyalah 7 poin.
. Suns lolos ke putaran dua playoff, atasi Clippers 136-130
“Yang saya tahu, ini adalah impian masa kecil saya,” kata Booker.
"Saya telah mendedikasikan hidup saya untuk ini, jauh dari keluarga saya ketika saya masih kecil, untuk mengejar momen ini," katanya lagi
Booker memiliki catatan performa yang impresif. Dia sukses mencetak angka lewat 20 tembakan dari 25 percobaan yang dilakukannya, termasuk lima tembakan tiga poin yang masuk dari total delapan upaya yang dilakukan. Durant hanya berhasil 12 tembakan dari 31 percobaan dari lapangan terbuka, tetapi dia mencetak 14 poin dari 16 kali lemparan bebas.
Suns mendapatkan kemenangan ini tidak dengan mudah. Denver Nuggets, seperti sebagaimana biasanya, memberikan perlawanan yang cukup merepotkan Durant dan Booker.
Book and KD were shining in Game 3 ☀️???? pic.twitter.com/O0MHgRnxPc
— NBA 2K (@NBA2K) May 6, 2023
. Nuggets singkirkan Wolves 112-109 dari babak playoff
Suns sempat unggul di akhir kuarter dua dan awal kuarter ketiga hingga 16 poin. Selain itu, Suns kembali unggul di sepanjang kuarter empat dengan tidak lebih dari 11 poin. Sisanya, Jokic dan rekan-rekannya memberikan perlawanan sengit.
Jokic lagi-lagi mencetak triple-double dengan 30 poin, 17 rebound, dan 17 assist. Jamal Muray mencetak 32 poin, dan Michael Porter Jr mencatat dwiganda dengan 21 poin dan 12 rebound.
Selanjutnya, kedua tim akan berlaga kembali di gim keempat pada Senin (8/5).
. Laga sempat berdarah, Celtics libas 76ers demi unggul 2-1 di semifinal
. Lakers amankan gim pertama, kalahkan Warriors di semifinal wilayah
Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Junaydi Suswanto
COPYRIGHT © ANTARA 2023
Sentimen: positif (98.3%)